Jumlah angkatan kerja Provinsi Gorontalo berdasarkan survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) pada Agustus 2024 berjumlah 652.588 orang atau mengalami kenaikan 1.163 orang dibanding Agustus 2023.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Gorontalo Mukhamad Mukhanif di Gorontalo, Senin mengatakan, penduduk usia kerja (PUK) merupakan semua orang yang berumur 15 tahun ke atas.
"Penduduk usia kerja cenderung meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk di Provinsi Gorontalo," ucap dia.
Penduduk usia kerja Provinsi Gorontalo pada Agustus 2024 sebanyak 932.926 orang, naik sebanyak 12.653 orang dibandingkan Agustus 2023.
"Sebagian besar penduduk usia kerja merupakan angkatan kerja, yaitu 652.588 orang, sisanya termasuk bukan angkatan kerja sebanyak 280.338 orang," ucap Mukhanif.
Untuk Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) di Provinsi Gorontalo, kata dia, mengalami penurunan sebesar 0,84 persen poin dibanding Agustus 2023. Penduduk yang bekerja pada Agustus 2024 sebanyak 632.184 orang, naik sebanyak 663 orang dari Agustus 2023.
"Sedangkan lapangan usaha yang mengalami peningkatan terbesar adalah informasi komunikasi, jasa keuangan, real estate, dan jasa perusahaan yaitu 3.972 orang," kata dia.
Pada bulan Agustus 2024 BPS mencatat 243.725 orang atau 38,55 persen bekerja pada kegiatan formal, naik sebesar 2,28 persen poin dibanding Agustus 2023.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Gorontalo Mukhamad Mukhanif di Gorontalo, Senin mengatakan, penduduk usia kerja (PUK) merupakan semua orang yang berumur 15 tahun ke atas.
"Penduduk usia kerja cenderung meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk di Provinsi Gorontalo," ucap dia.
Penduduk usia kerja Provinsi Gorontalo pada Agustus 2024 sebanyak 932.926 orang, naik sebanyak 12.653 orang dibandingkan Agustus 2023.
"Sebagian besar penduduk usia kerja merupakan angkatan kerja, yaitu 652.588 orang, sisanya termasuk bukan angkatan kerja sebanyak 280.338 orang," ucap Mukhanif.
Untuk Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) di Provinsi Gorontalo, kata dia, mengalami penurunan sebesar 0,84 persen poin dibanding Agustus 2023. Penduduk yang bekerja pada Agustus 2024 sebanyak 632.184 orang, naik sebanyak 663 orang dari Agustus 2023.
"Sedangkan lapangan usaha yang mengalami peningkatan terbesar adalah informasi komunikasi, jasa keuangan, real estate, dan jasa perusahaan yaitu 3.972 orang," kata dia.
Pada bulan Agustus 2024 BPS mencatat 243.725 orang atau 38,55 persen bekerja pada kegiatan formal, naik sebesar 2,28 persen poin dibanding Agustus 2023.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024