KUALA LUMPUR (ANTARA) - Majelis Perwakilan KNPI Malaysia bekerjasama dengan Majelis Belia Malaysia (MBM) memberikan 30 paket bahan makanan di daerah Batu 8, Gombak, Selangor.

Bantuan diserahkan Exco (Executive Councillor) Majlis Belia Malaysia, Mohamad Nazri Abd Latif dan Syed Osman Mohamed.

Adapun dari pengurus BP KNPI Malaysia yang hadir adalah Tengku Adnan (Ketua), M. Tohong Hasibuan (Wakil Ketua), Khairul Hamzah (Penasehat), Agus Dwi Purwanto (Wakil Ketua), M. Mahfud Jaelani (Wakil Ketua) dan Agastya (Koordinator Divisi Kominfo).

Baca juga: Relawan Muslim KL suplai makanan WNI terisolasi di dua flat

"KNPI bekerjasama dengan berbagai Ormas Indonesia di Malaysia sejak awal berusaha ikut turun tangan membantu para pekerja migran Indonesia. Bantuan tersebut berupa paket bahan makanan untuk sedikit meringankan kebutuhan pokok harian mereka," ujar Tengku Adnan, MInggu.

Dia mengatakan sejauh ini sudah kurang lebih 2000 paket sembako telah terdistribusikan melalui KNPI.

Pada hari yang sama KNPI berkolaborasi dengan Muslim KL menyalurkan sejumlah 97 paket sembako di daerah Segambut.

Baca juga: Anggota DPRD Selangor dan Perak bantu TKI

"Seluruh kegiatan kita didukung penuh oleh KBRI Kuala Lumpur dan dikawal dengan baik oleh Polisi Diraja Malaysia setempat," katanya.

Tengku Adnan mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan KNPI di seluruh Indonesia untuk ikut menyuarakan kondisi kritis WNI yang ada di Malaysia melalui rapat online Minggu (12/4).

"Sebelumnya kami mengirimkan surat kepada Presiden Jokowi untuk memberikan perhatian akan nasib Kita di Malaysia. Semoga apa yang menjadi harapan kami, WNI di Malaysia dikabulkan dan semoga wabah ini segera berakhir," katanya.

Baca juga: Sekjen PPP bantu bahan makanan ke TKI di Malaysia
Baca juga: Malaysia lanjutkan "lockdown" hingga 28 April 2020
Baca juga: Pemprov Aceh fasilitasi pemulangan 97 TKI dari Malaysia

Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2020