Jakarta (ANTARA) - Kelompok Kerja Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB) Jakarta telah berhasil mengumpulkan sekitar 388 ribu paket sembako yang siap didistribusikan pada warga terdampak Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

"Sejak 24 April 2020, hingga 31 Mei 2020 pukul 13.00 WIB, Pokja KSBB telah mengumpulkan komitmen untuk 388.541 paket sembako, 154.411 Paket Makan Siap Saji, 31.347 Paket Lebaran, dan 2.344 paket THR untuk warga yang terdampak PSBB," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Widyastuti di Balai Kota Jakarta, Senin.

Widyastuti mengatakan, bantuan tersebut disalurkan pada golongan masyarakat yang rentan secara ekonomi di tingkat RW berdasarkan kompilasi data komitmen yang masuk disesuaikan dengan kebutuhan dari masing-masing RW.

Pokja KSBB telah menerima komitmen bantuan dari berbagai kalangan yang saat ini terdapat 100 donatur perusahaan/kelompok dan 12 donatur perseorangan.

Pemprov DKI Jakarta juga membuka kesempatan untuk masyarakat berbagi dengan sesama yang membutuhkan bantuan karena terdampak pandemi COVID-19 dalam program KSBB.

Baca juga: 152 ribu sampel telah dites PCR untuk deteksi COVID-19
Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Jakarta Pusat hampir 1.000 kasus
Baca juga: Pasien COVID-19 yang sembuh di Jakarta bertambah 144 orang


Masyarakat dapat memberikan bantuan berupa bahan pangan pokok, makanan siap saji, hingga uang tunai. Pemberian bantuan melalui situs corona.jakarta.go.id/ksbb.

Pada Senin, pertambahan jumlah pasien sembuh COVID-19 bertambah 144 orang dari jumlah kasus positif yang meningkat 111 orang, sementara korban meninggal naik satu orang.

Berdasarkan data dari Pemprov DKI yang diterima di Jakarta, Senin, untuk kasus positif COVID-19 hari ini adalah 7.383 orang (hari sebelumnya 7.272 orang), sementara pasien sembuh 2.246 orang (hari sebelumnya 2.102 orang) dan yang meninggal 521 orang (sebelumnya 520 orang).

"Sementara itu, 1.794 pasien masih menjalani perawatan di rumah sakit (hari sebelumnya 1.823 orang), dan 2.822 orang melakukan self isolation di rumah (sebelumnya 2.827 orang)," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Widyastuti di Balai Kota Jakarta

Pemprov DKI Jakarta juga masih memberlakukan PSBB  di Jakarta yang diketahui memasuki fase ketiga.

Dengan harapan menjadi fase terakhir, PSBB ketiga ini direncanakan berlangsung sejak 22 Mei 2020 hingga 4 Juni 2020.

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020