umat Buddha memiliki peran besar dalam memperkuat bangsa
Jakarta (ANTARA) - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga mengatakan umat Buddha memiliki peran besar untuk memperkuat bangsa terutama dalam peningkatan kualitas hidup perempuan dan anak Indonesia.

"Umat Buddha memiliki peran besar dalam memperkuat bangsa menghadapi serangkaian peristiwa dan dinamika, terutama dalam peningkatan kualitas hidup perempuan dan anak Indonesia," kata Menteri PPPA melalui siaran pers, Jakarta, Selasa.

Menteri PPPA mengajak semua pihak saling bergandengan tangan untuk bersama-sama membangun bangsa yang aman, nyaman, sejahtera dan tentram bagi semua insan, terutama bagi perempuan dan anak yang selama ini masih banyak mendapatkan diskriminasi, stigmatisasi dan korban kekerasan.

Menteri PPPA menambahkan perayaan Hari Waisak merupakan kesempatan yang tepat untuk merefleksikan berbagai peristiwa yang sudah dilalui bangsa ini.

"Berbagai peristiwa yang terjadi akhir-akhir ini bukanlah hal yang mudah untuk dilalui. Mulai dari pandemi COVID-19 hingga isu-isu terkait perempuan dan anak, seperti kasus-kasus kekerasan yang marak diberitakan di berbagai platform, diskriminasi terhadap perempuan dan anak dan berbagai bentuk perlakuan salah lainnya," katanya.

Baca juga: Menteri PPPA segera susun peraturan pelaksana pascapengesahan RUU TPKS
Baca juga: Menteri PPPA: Perempuan merupakan tiang negara yang perlu diberdayakan

Namun, di balik segala kesulitan tersebut, terdapat berbagai hal baik berupa pencapaian dan prestasi yang dicapai bersama yang patut disyukuri.

"Kesadaran bersama akan pentingnya kesehatan fisik dan mental, waktu yang berkualitas bersama keluarga, kemudahan mendapatkan berbagai pengetahuan, masyarakat yang semakin melek digital, kreatifitas yang menembus batas tentu akan terus kita perjuangkan bersama," ujar Bintang.

Momentum perayaan Waisak menurut Menteri PPPA merupakan pengingat untuk seluruh masyarakat untuk menjadi pribadi yang lebih baik bagi keluarga, lingkungan maupun bangsa dan negara.

Baca juga: Rohaniawan: Waisak momentum bangun kebersamaan antar umat beragama

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2022