Banda Aceh (ANTARA) - Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki mengajak bupati dan wali kota di provinsi itu untuk serius melaksanakan dan menyukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang telah dicanangkan di daerah setempat.

“Saya instruksikan kepada seluruh bupati/wali kota, beserta jajaran di bawahnya untuk serius melaksanakan Sub PIN Polio ini, sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat,” kata Achmad Marzuki di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, Senin.

Pernyataan itu disampaikan di sela-sela pencanangan Sub PIN Polio Aceh bersama Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin di Anjong Mon Mata Banda Aceh menyusul kejadian luar biasa (KLB) kasus polio di Aceh..

Ia menjelaskan Sub PIN Putaran 1 sudah dimulai sejak 28 November 2022 di Kabupaten Pidie dan hari ini dicanangkan secara serentak untuk seluruh kabupaten/kota di Aceh.

Baca juga: Menkes sebut orang tua tolak imunisasi karena belum tahu bahaya polio

Baca juga: Sebanyak 47.186 anak di Lhokseumawe jadi sasaran imunisasi polio


Achmad Marzuki juga meminta dukungan dari Forkopimda baik di tingkat Provinsi maupun kabupaten/kota di Aceh, sehingga pelaksanaan Sub PIN polio di provinsi ujung paling barat Indonesia itu berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan yang telah ditargetkan.

“Sekali lagi saya ulangi kepada seluruh bupati/wali kota untuk serius melaksanakan Sub PIN polio di tempatnya masing-masing, dan bekerja sama dengan forkopimda di daerah masing-masing, sehingga target 95 persen anak usia 0-12 tahun terimunisasi polio dapat tercapai,” katanya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Menteri Kesehatan beserta jajaran UNICEF, WHO dan seluruh pihak yang telah memberikan perhatian luar biasa untuk penanganan polio di Aceh.

Dalam kesempatan tersebut Menteri Kesehatan bersama dengan Pj Gubernur Aceh melakukan imunisasi polio tetes kepada siswa SD dan SMP yang telah hadir di Komplek Pendopo Gubernur Aceh, Banda Aceh.*

Baca juga: Kemenkes: Imunisasi Polio di Aceh dibagi tiga tahap

Baca juga: Menkes ingatkan ibu-ibu pastikan anaknya diimunisasi polio lengkap


Pewarta: M Ifdhal
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022