London (ANTARA News) - Umat Kristiani Warga Negara Indonesia yang bermukim di Rusia merayakan Hari Natal tahun 2017 di KBRI Moskow awal pekan ini dengan membawa pesan damai.

Sekretaris Pertama Fungsi Pensosbud KBRI Moskow, Enjay Diana kepada Antara London, Kamis mengatakan perayaan Natal diawali dengan ibadah yang dipimpin Romo Baltasar Lukem dan dihadiri para umat Kristiani. Tema Natal kali ini adalah Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu dengan subtema "Mari berbagai damai sejahtera Natal dengan sesama."

Wakil Kepala Perwakilan KBRI??di Federasi Rusia merangkap Republik Belarus Lasro Simbolon yang juga sebagai Kuasa Usaha Ad Interim dalam sambutan perayaan Natal mengatakan pesan kunci Natal adalah damai dan mengingatkan kita untuk menjadi pelaku damai. Dikatakan semua agama atau kepercayaan mengajarkan kedamaian, sehingga kedamaian harus diperjuangkan dan dipelihara untuk semua umat manusia.

"Saya sangat bangga bahwa kebersamaan berbagi damai hadir dan terlihat di KBRI Moskow dan juga dalam komunitas masyarakat Indonesia di Rusia. Kita bahu membahu satu sama lainnya, seperti dalam perayaan Natal ini. Kebersamaan perlu terus kita jaga dan pelihara," demikian Lasro Simbolon.

Perayaan Natal dihadiri sekitar 250 orang yang tidak hanya warga negara Indonesia, termasuk mahasiswa, masyarakat Indonesia di luar negeri (MILN), diaspora dan sahabat Indonesia, tetapi juga sejumlah undangan lainnya. Di antara yang hadir, bahkan ada yang datang dari beberapa kota lain di Rusia, seperti St. Petersburg dan Tombov.

Suka cita Natal dan pesan berbagi damai sejahtera dengan sesama, serta saling menghormati dan menghargai dirasakan bukan hanya oleh umat Kristiani yang merayakannya, tetapi juga pemeluk agama dan bangsa lainnya yang hadir, termasuk warga Rusia.

Kumara Anggita, mahasiswi Universitas Indonesia yang tengah mengikuti program pertukaran mahasiswa di Moscow State University harus merayakan Natal kali ini jauh dari orang tua dan saudaranya. "Terasa ada yang kurang dalam perayaan kali ini karena tidak bersama orang tua dan saudara. Tapi senang juga merayakannya bersama-sama warga kita di Rusia,demikian Anggita.

Pewarta: Zeynita Gibbons
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017