Pemerintah Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo bersama TNI dan Polri melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke sejumlah fasilitas publik yang ada di daerah itu.

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo di Gorontalo, Kamis, mengatakan penyemprotan disinfektan di area publik dan fasilitas umum dilakukan sebagai langkah konkret untuk mengantisipasi virus corona baru atau COVID-19.

"Lokasi tersebut antaranya pasar tradisional Limboto, sejumlah kantor pemerintah, Puskesmas, kantor kepolisian, taman menara, masjid dan fasilitas lainnya," ujarnya.

Nelson menegaskan jika Pemerintah Kabupaten Gorontalo bersama TNI dan Polri didukung oleh jajaran Forkopimda terus berupaya mewaspadai munculnya virus corona.

"Kegiatan ini dilakukan kolaborasi antara Pemerintah Daerah dan TNI Polri," kata dia, lagi.

Ia menambahkan, pihaknya telah menginstruksikan setiap instansi untuk mematuhi standar keprotokolan kesehatan dalam rangka mewaspadai penyebaran COVID-19.

"Seperti kesiapan tempat cuci tangan, alat pengukur suhu badan, banner himbau kepada masyarakat. Termasuk saya akan mengecek langsung pelayanan di Dinas Dukcapil Kabupaten Gorontalo," bebernya.

Selain itu, Nelson meminta seluruh masyarakat Kabupaten Gorontalo untuk menyikapi dengan tenang dan terus waspada, yakni dengan menjaga kebersihan.
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyemprotkan disinfektan di halaman kantor Bupati, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Kamis (26/3/2020). ANTARA/HO


 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020