PT Indomobil National Distributor, selaku Agen Pemegang Merek (APM) Citroën dan Jeep di Indonesia menghadirkan program layanan purna jual bertajuk Siaga Ramadhan serta Penawaran Spesial, yakni memberikan rasa aman dan nyaman kepada konsumen saat mudik Lebaran 2025.
“Momen Ramadhan ini menjadi kesempatan bagi kami untuk mengukuhkan ketenangan dan kenyamanan pelanggan melalui layanan dan program terbaik, termasuk program Siaga Ramadhan dan Penawaran Spesial yang telah kami siapkan bagi pelanggan Citroën dan Jeep,” kata Chief Executive Officer (CEO) PT Indomobil National Distributor, Tan Kim Piauw di Jakarta, Senin.
Guna mengakomodir keperluan yang semakin meningkat dalam merawat kendaraan menjelang puncak mudik Lebaran 2025, pihaknya menyediakan empat titik layanan service yang mereka anggap vital dan ramai dilalui para pemudik.
Bengkel siaga beroperasi di bilangan Pantai Indah Kapuk (Jakarta), Soekarno Hatta (Bandung), dan Ahmad Yani (Surabaya)dan juga Semarang yang siap melayani para konsumen setia mereka dalam merawat kendaraan.
"Kami dengan hangat menyambut konsumen Citroën dan Jeep melalui program Ramadan Siaga, yang menawarkan fasilitas terdepan dan layanan purna jual terbaik untuk memastikan perjalanan mudik yang aman dan nyaman,” ujar Aftersales Department Head of Citroën Indonesia, Andry Oktavianus.
Bengkel Siaga dipastikan tetap beroperasi selama liburan, mulai 29 Maret hingga 6 April 2025, dengan pengecualian pada 31 Maret dan 1 April 2025.
Layanan itu juga menyediakan bantuan darurat 24 jam (Emergency Road Assistance) melalui Call Center 14023. Pemilik kendaraan Citroën dan Jeep dapat memanfaatkan layanan towing, perawatan berkala, serta perbaikan umum dengan teknisi yang andal.
“Kami harapkan konsumen Citroën dan Jeep bisa melakukan perjalanan mudik dengan aman dan nyaman," tutup Andry.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Citroen dan Jeep hadirkan Siaga Ramadhan
Editor : Debby H. Mano
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2025