Gorontalo, (Antara) - Gubernur Gorontalo Rusli Habibie melaporkan perkembangan proyek-proyek strategis nasional di daerah itu di hadapan Presiden Joko Widodo serta sejumlah Menteri terkait, pada Selasa (6/6).

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Budiyanto Sidiki menuturkan gubernur selaku perwakilan pemerintah pusat di daerah dimintakan oleh Presiden melaporkan perkembangan proyek strategis nasional di Gorontalo.

"Ada tiga proyek strategis nasional di Gorontalo, yaitu pembangunan Waduk Bone Hulu, Waduk Bulango Ulu, dan akses jalan penghubung Provinsi Sulawesi Utara dengan Provinsi Gorontalo yaitu jalan dari pelabuhan Gorontalo menuju kecamatan Taludaa yang berbatasan dengan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan," kata Budiyanto, Rabu.

Dihadapan Presiden, Gubernur menjelaskan ketiga proyek strategis yang berada di Kabupaten Bone Bolango tersebut memang sangat dibutuhkan dan banyak manfaatnya.

Terkait dengan Bendungan Bone Hulu dilaporkan bahwa salah satu pemanfaatannya adalah untuk pengendali banjir, sebagaimana banjir yang sering terjadi di Gorontalo akhir-akhir ini adalah akibat dari luapan dua sungai yaitu sungai Bone dan Bulango Ulu.

"Kedua waduk tersebut sangat bermanfaat salah satunya untuk pengendali banjir, serta masih banyak lagi pemanfaatanya," tambahnya.

Terkait proyek tersebut, presiden sangat mengapresiasi dan telah memerintahkan kepada kementerian terkait untuk bisa menyelesaikan kendala yang dihadapi oleh Pemprov Gorontalo.

Selain ketiga proyek tersebut, Gubernur Gorontalo diberikan kesempatan oleh Presiden Jokowi untuk menyampaikan usulan program prioritas daerah. 

Pewarta: Farid

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017