Keluarga besar Pangkalan TNI AL Gorontalo, melakukan buka puasa bersama dengan Yayasan Panti Asuhan Harapan Kita Kecamatan Tapa, Kabupaten Bone Bolango, guna menciptakan silaturahmi sekaligus membangun kebersamaan di bulan suci Ramadhan, pada Senin (6/5) malam.

Danlanal Gorontalo Letkol (L) Tonny Sundah mengatakan, tujuan utama buka puasa bersama untuk merajut tali silaturahim, keakraban maupun kekerabatan, terutama dengan anak-anak yatim piatu, kurang mampu serta mereka yang turut mendapatkan perhatian khalayak umum.

Dengan mengambil tema "Melalui Puasa Ramadhan Nuzulul Quran dan Idul Fitri tahun 1440 H/2019 M Kita Tingkatkan Iman dan taqwa Prajurit dan PNS TNI dalam rangka Mendukung Tugas Tokok TNI", kegiatan ini nantinya tidak hanya sampai di yayasan panti asuhan, namum bisa juga dilakukan di tempat-tempat lain.

Pihak Lanal Gorontalo juga menyerahkan bantuan dan tali asih secara simbolis ke yayasan tersebut, dengan harapan anak-anak di Panti Asuhan itu bisa mendapatkan motivasi, baik dengan kegiatan beribadah di bulan Ramadhan maupun menempuh pendidikan.

Turut hadir pada buka puasa itu Ketua Jalasenastri Cabang 4 Korcab VIII Lanal Gorontalo ibu Moraya Aprilia serta jajaran pejabat di lingkungan Lanal Gorontalo.

Pewarta: Adiwinata

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019