Perwakilan delegasi Siswa Mengenal Nusantara (SMN) asal Jawa Timur (Jatim) Audi Nasution berharap kedatangan mereka di Provinsi Gorontalo dapat mengenalkan budaya daerah.

"Kami berharap melalui kegiatan ini peserta dapat mengenal lebih jauh tidak hanya kota kelahiran mereka Jawa Timur, tetapi juga daerah nusantara lainnya termasuk Provinsi Gorontalo," ujarnya di Gorontalo, Selasa.

Ia berharap para peserta yang berjumlah 47 orang tersebut dapat memperkenalkan dengan baik budaya Jawa Timur ke teman-teman yang ada di Gorontalo, serta dapat menjadikan budaya Gorontalo sebagai wawasan tambahan.

"Semoga apa yang mereka dapatkan tidak hanya berhenti di mereka saja, tetapi akan diteruskan kepada lingkungan mereka setelah kembali ke Jawa Timur nanti," ucap Audi.

Audi menjelaskan para peserta adalah siswa-siswa terpilih dari seleksi yang telah dilakukan sejak awal.

"Tahapan awalnya adalah kita melakukan seleksi secara daring, dilanjutkan dengan seleksi wawancara, kemudian yang lolos kita lakukan pembekalan," katanya.

Peserta SMN Jatim berjumlah 47 orang dengan total rombongan 55 orang, termasuk dengan guru pendamping.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019