Pemerintah Provinsi Gorontalo memberikan bantuan kepada Komando Rayon Militer (Koramil) di jajaran Korem 133/Nani Wartabone berupa satu unit kendaraan operasional dalam rangka penanganan COVID-19.

Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 133/Nani Wartabone, Mayor Fathan Ali di Gorontalo, Rabu, mengatakan bantuan kendaraan mobil bertujuan untuk mendukung pemerintah dalam pencegahan COVID-19.

"Saat ini Provinsi Gorontalo dalam Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), oleh karena itu kendaraan ini digunakan untuk mendukung kebijakan tersebut," ujarnya.

Ia menjelaskan jika PSBB tahap III Provinsi Gorontalo dilakukan hingga 14 Juni nanti.

"Kendaraan ini juga akan digunakan untuk menegakkan disiplin masyarakat akan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran COVID-19 jelang menghadapi penerapan tatanan hidup normal baru," bebernya.

Dengan upaya yang dilakukan oleh berbagai pihak, diharapkan penyebaran COVID-19 dapat dilakukan secara masif dan masyarakat dapat memahami pelaksanaan pencegahan COVID-19.

"Semoga kasus COVID-19 dapat ditekan dan mobil bantuan ini akan digunakan untuk memberikan edukasi dan penegakkan disiplin masyarakat hingga ke pelosok desa," katanya.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020