Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO)  - Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Dr Fance M Wantu, menyiapkan beasiswa program "Bidik Misi" bagi calon mahasiswa baru berkualitas, ekonomi lemah dan berprestasi.

Menurut Wantu, Rabu, bahwa UNG bersama Direktorat Pendidikan Tinggi Kementerian Ristek dan Perguruan Tinggi, telah melakukan rapat kerja nasional bidang kemahasiswaan dan telah membicarakan mengenai beasiswa bidik misi bagi 2.000 Siswa yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi.

"Bagi Siswa yang berekonomi lemah bisa mengikuti jalur bidik misi ini, tetapi harus siswa yang benar- benar layak dan memenuhi kriteria ekonomi lemah, berpestasi dan berkualitas," ujarnya.

"Pemerintah memberikan beasiswa ini bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikannya di UNG, tetapi tidak memiliki biaya, namun mempunyai prestasi yang baik dan memiliki potensi yang besar bisa mengikuti jalur ini.

Menurutnya, sangat disayangkan jika hanya karena tidak memiliki biaya, siswa yang berkualitas seperti ini tidak bisa melanjutkan ke perguruan tinggi.

Wantu juga menambahkan pendaftaran untuk mahasiswa baru tahun ajaran 2014/2015 ini, selain jalur bidik misi, Dikti juga membuka jalur pendaftaran baru yaitu Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBPTN).

Jalur ini dapat dilakukan secara mandiri dengan mengunjungi situs resmi SBPTN di seluruh wilayah Indonesia.

Jalur SBPTN sedikit berbeda dengan SNMPTN, yakni untuk mengikuti jalur ini kita harus masuk jalur seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri, yang menggunakan sistem ujian tertulis.

"Siswa yang ingin mendaftarkan pada perguruan tinggi UNG dapat mendaftar secara langsung dengan sistem online," jelasya.

Wantu berharap semoga penerimaan mahasiswa baru tahun ini bisa menghasilkan penerus bangsa yang berguna bagi bangsa, khususnya wilayah Gorontalo.

Pewarta: Sariva Yunus

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015