Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Bupati Bone Bolango, Hamim Pou mencanangkan Program Pemberdayaan Wanita Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) tingkat kabupaten, yang dipusatkan di Kecamatan Kabila Bone, dengan harapan ada kreatifitas dan inovasi yang lahir dari kegiatan itu, Jumat.

Bupati mengatakan, ditetapkannya Desa Huangobotu dan Desa Molutabu, Kecamatan Kabila Bone sebagai sasaran P2WKSS tahun 2015, karena ia melihat masih banyaknya infrastruktur dasar masyarakat di dua desa tersebut yang belum terpenuhi.

Terutama berkaitan dengan kesehatan masyarakat, pendidikan, perumahan, penataan lingkungan, dan kesadaran masyarakat tentang pola hidup yang bersih.

Bupati menambahkan salah satu manfaat dari kegiatan P2WKSS adalah bagaimana setiap rumah yang kurang layak itu bisa dibantu pengadaan sanitasinya bahkan WC maupun toiletnya.

Disamping itu, tentu banyak hal yang bisa dimanfaatkan lewat program ini, diantaranya pendidikan, kesehatan dan peningkatan pendapatan ekonomi keluarga, serta penataan lingkungan.

Setelah adanya program P2WKSS, maka akan terjadi perbaikan di Desa Huangobotu dan Desa Molutabu, baik itu perbaikan masalah kesehatan masyarakat, pendidikan, perumahan, peningkatan pendapatan keluarga, termasuk juga kesadaran akan lingkungan hidup dan pola hidup yang bersih.

"Mudah-mudahan melalui program P2WKSS ini, kebiasaan warga di sini buang air besar sembarangan, semakin berkurang pula," ketusnya.

Bupati meminta kepada seluruh SKPD yang sudah mendapatkan tanggung jawab masing-masing untuk membantu dan membina setiap peserta P2WKSS, kiranya dalam waktu 2-3 bulan ke depan mereka mendapatkan sentuhan dan bantuan menjadi lebih baik.

"Terutama juga ada inovasi dan kerasi warga untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, dengan banyaknya bantuan pemerintah daerah," tambahnya.  

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015