Berlin, (ANTARA/AFP) - Bek Liverpool keturunan Turki Emre Can pada Jumat mendapat panggilan untuk masuk timnas Jerman, untuk dua pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016, melawan Polandia dan Skotlandia.

Jerman menjamu pemuncak klasemen Grup D Polandia di Frankfurt pada Jumat depan, di mana Jerman hanya tertinggal satu angka di klasemen sementara, kemudian menghadapi tim peringkat ketiga Skotlandia di Glasgow pada 7 September.

Meski merupakan bek tengah di Liverpool, Can masuk timnas untuk bersaing di posisi bek kanan, di mana pelatih Jerman Joachim Loew masih mencari sosok yang tepat untuk mengisi posisi itu setelah mantan kapten Philipp Lahm pensiun setelah Piala Dunia tahun lalu.

Can merupakan satu-satunya pemain yang belum pernah memperkuat timnas di dalam tim, yang akan dikapteni oleg Bastian Schweinsteiger untuk pertama kalinya sejak ia pindah ke Manchester United dari Bayern Munich pada bulan lalu.

"Emre berkembang dengan baik di Liverpool, ia fleksibel dan memukau kami dengan permainan dinamisnya. Sekarang kami ingin mengetahui dia dengan lebih baik pada beberapa hari mendatang," papar Loew.

Kiper Bayern Manuel Neuer tetap menjadi pilihan pertama Loew, namun Marc-Andre ter Stegen yang membela Barcelona telah dipanggil masuk timnas, dengan mengorbankan veteran asal Dortmund Roman Weidenfeller.

Dua tim teratas dari masing-masing grup lolos langsung untuk Piala Eropa 2016 di Prancis, dan Loew mengatakan Jerman harus mengambil peluang untuk menduduki posisi puncak dengan membalas dendam atas kekalahan 0-2 mereka dari Polandia di Warsawa Oktober silam.

Setelah menjuarai Piala Dunia 2014, Jerman menderita 'mabuk' pasca kesuksesan di Brazil di mana mereka harus berjuang keras untuk dapat mengamankan kemenangan 2-1 atas Skotlandia di Dortmund, kalah saat melawat ke Polandia, kemudian kemasukan gol penyama kedudukan saat bermain imbang 1-1 dengan Irlandia.

Skuad Timnas Jerman:  
   
Kiper: Manuel Neuer (Bayern Munich), Marc-Andre ter Stegen (Barcelona/Spanyol), Ron-Robert Zieler (Hanover 96)
   
Bek: Jerome Boateng (Bayern Munich), Emre Can (Liverpool/Inggris), Matthias Ginter (Borussia Dortmund), Jonas Hector (Cologne), Mats Hummels (Borussia Dortmund), Shkodran Mustafi (Valencia/Spanyol), Sebastian Rudy (Hoffenheim)
   
Gelandang: Karim Bellarabi (Bayer Leverkusen), Ilkay Gundogan (Borussia Dortmund), Christoph Kramer (Bayer Leverkusen), Toni Kroos (Real Madrid/Spanyol), Thomas Mueller (Bayern Munich), Mesut Ozil (Arsenal/Inggris), Lukas Podolski (Galatasaray/Turki), Marco Reus (Borussia Dortmund), Andre Schurrle (VfL Wolfsburg), Bastian Schweinsteiger (Manchester United/Inggris)
   
Penyerang: Mario Goetze (Bayern Munich), Max Kruse (VfL Wolfsburg), Kevin Volland (Hoffenheim)

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015