Meskipun mendekati masa 27 tahun bermain sebagai profesional senior, kiper Gianluigi Buffon belum berencana pensiun setelah menandatangani kontrak baru bersama Parma yang akan membuatnya terus bermain sampai usia 46 tahun.

Tahun lalu Buffon bergabung kembali dengan tim Serie B Parma yang merupakan tim ketika dia membuat debut pemain profesional dalam usia 17 tahun pada November 1995.

Senin ini Parma mengumumkan sang penjaga gawang telah menandatangani perpanjangan kontrak sampai 2024.

"Ini hari yang indah, bagi saya dan seluruh keluarga saya," kata Buffon dalam konferensi pers seperti dikutip Reuters, Senin. "Apa yang saya inginkan terjadi dan saya kira presiden dan klub ini juga menginginkannya, karena saya berharap penggemar dan kota ini menginginkannya."

"Kembalinya saya ke Parma dikondisikan oleh hubungan dan ikatan mendalam yang selalu saya miliki bersama penduduk Parma dan kota ini."

Buffon yang telah meraih 10 gelar Serie A dan merupakan pemegang rekor paling sering tampil dalam divisi utama dengan 657 pertandingan, mengumumkan perpanjangan kontrak pada konferensi pers bersama presiden klub ini, Kyle Krause.

"Dia pemain hebat dan bagi kami dia kebanggaan besar," tambah Krause. “Selain keterampilan memimpinnya, dia juga orang dengan keterampilan manusiawi yang amat baik."

"Kami bisa menyaksikan hasrat yang dia punya demi Parma setiap hari, kami amat senang atas komitmennya.'
 

Pewarta: Jafar M Sidik

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022