Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, menargetkan meraih kursi pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten pada Pemilu 2024.

Bendahara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Gorontalo Utara, Rahmat Lamaji, di Gorontalo, Senin, mengatakan PAN di kabupaten tersebut pernah menempati kursi pimpinan DPRD maka optimisme tersebut perlu digelorakan lagi.

Termasuk meraih kursi DPRD Provinsi Gorontalo. "Kita pernah meraih satu kursi DPRD Provinsi pada Pemilu 2014. Perolehan tersebut kita perjuangkan kembali pada Pemilu 2024 mendatang," katanya.

Ia mengatakan, pada Pemilu Legislatif 2019, PAN mengalami penurunan jumlah perolehan suara dari 13 ribu lebih pada Pemilu 2014 turun menjadi 8 ribu lebih.

Namun pada Pemilu 2019 tersebut, PAN mampu mempertahankan perolehan kursi sebanyak 4 dari empat daerah pemilihan yang ada.

"Jumlah kursi kita sama dengan Golkar. Sama-sama memiliki 4 kursi namun kita kalah dalam perolehan jumlah suara sehingga belum berhasil menempati kursi pimpinan DPRD. Maka optimisme meraih kembali suara melampaui Pemilu 2014 akan kita perjuangkan pada Pemilu 2024," katanya lagi. 

Pelantikan pengurus DPD PAN Gorontalo Utara periode 2020 hingga 2025 pun telah dilakukan langsung oleh Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan.

Ini menjadi semangat dan energi yang besar bagi seluruh kader PAN di kabupaten ini untuk semakin merapatkan barisan memperkuat kerja-kerja partai melalui struktur dan basis dukungan di 11 kecamatan yang ada.

"Semoga Pemilu 2024 menghasilkan kemenangan signifikan bagi PAN khususnya di Gorontalo Utara," imbuhnya.***

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022