Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo menggelar rapat untuk mematangkan rencana pembukaan unit transfusi darah (UTD) dan klinik pratama di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo.

Ketua PMI Kabupaten Gorontalo, Roni Sampir di Gorontalo, Rabu, mengatakan rencana PMI menghadirkan UTD dan klinik pratama bertujuan mendukung pelayanan bagi masyarakat di wilayah Kabupaten Gorontalo.

"Dengan adanya UTD maka kebutuhan darah di Kabupaten Gorontalo bisa terlayani degan baik," ucap Roni Sampir.

Rencananya, melalui UTD PMI Kabupaten Gorontalo dibentuk tim yang siap turun ke wilayah kecamatan untuk melaksanakan kegiatan donor darah sehingga stok darah yang dibutuhkan masyarakat akan selalu tersedia.

"Insya Allah dengan dua program strategis PMI Kabupaten Gorontalo semakin mandiri dalam meningkatkan pelayanan sehingga lebih maksimal," harap Roni yang juga menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo itu.

Ia menyampaikan bahwa pihaknya telah membentuk markas-markas layanan PMI di wilayah Kecamatan. Karenanya dia berharap setiap struktur dalam organisasi PMI agar terus berbenah, baik melengkapi infrastruktur maupun SDM.

Tak hanya itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo itu juga menyentil bakal dilakukannya restrukturisasi organisasi PMI Kabupaten Gorontalo yang akan segera berakhir.

"Apalagi di Tahun 2022 kepengurusan PMI di Kecamatan akan berakhir. Akan dilakukan rapat pemilihan Ketua dan anggota baru, nantinya akan dilakukan pelantikan pengurus baru, termasuk peresmian markas PMI Kecamatan dan Donor Darah," pungkas Roni.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022