Desa Lonuo yang terletak di Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo berhasil masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengunjungi langsung desa wisata yang mengandalkan destinasi Bukit Arang tersebut, Rabu, bersama dewan juri ADWI 2022.

Bukit Arang merupakan lokasi untuk berkemah dengan pemandangan di atas ketinggian 347 Mdpl, yang dilengkapi fasilitas untuk paralayang, sepeda gantung, dan homestay.

“Hari ini Desa Lonuo tembus 50 besar ADWI, terbaik di Indonesia dari 3.500 desa wisata yang ada,” kata Sandiaga Uno.

Ia mengaku optimistis destinasi tersebut akan dikenal dan berkembang pada skala nasional, karena memiliki potensi yang unik.

“Seru sekali dan sangat ikonik. Bisa dibayangkan bagaimana pemandangan di malam hari,” ujarnya.

ADWI 2022 merupakan salah satu program unggulan Kemenparekraf dalam menggerakkan kebangkitan pertumbuhan ekonomi dan pengembangan pariwisata Indonesia.

Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer yang juga hadir di lokasi itu, mengapresiasi kunjungan Menpar yang memberikan dukungan terhadap pengembangan desa wisata di daerah itu.

“Mudah-mudahan Desa Lonuo ini bisa menjadi salah satu wisata andalan. Masyarakat juga antusias karena desa mereka mendapatkan dukungan yang besar dari menteri,” kata Hamka.

Selain mengunjungi Bukit Arang, Menpar juga membuka kegiatan Hulonthalo Art and Craft Festival yang digagas oleh Bank Indonesia perwakilan Provinsi Gorontalo bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo.

Pewarta: Debby H. Mano

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022