Bupati Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo, Thariq Modanggu mengatakan pengunjung yang datang ke Puncak Bukit Ceria di Desa Monano, Kecamatan Monano, pasti jatuh cinta dengan suguhan panorama yang ada, pemandangan laut dan jejeran pulau yang indah dipandang dari bukit itu.

Bupati Thariq sengaja memboyong jajaran pemerintah daerah dan menggandeng unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk berwisata dan memperingati Hari Pariwisata se-Dunia Tahun 2023, di Puncak Bukit Ceria, pada Sabtu (30/9) dengan konsep "Kemah di atas Laut yang digagas Karang Taruna dan Pemerintah Desa Dunu.

Ia juga meresmikan bangunan sebagai fasilitas pendukung olah raga para layang yang dibangun untuk melengkapi bukit yang kini menjelma sebagai salah satu destinasi wisata baru andalan di daerah itu.

Puncak Bukit Dunu Ceria pun telah diresmikan sebagai "Three World in One Destination" atau tiga dunia dalam satu destinasi.

Artinya kata Bupati Thariq, Bukit Dunu Ceria merupakan wisata yang saling terhubung yaitu wisata darat, laut dan udara.

Seluruh keindahan panorama Dunu bisa dinikmati dari puncak tersebut.

Ia mengapresiasi dukungan pihak Bank Indonesia (BI) terhadap upaya pemerintah desa dalam mengembangkan objek wisata ini.

Pihak BI segera membangun gapura, menyiapkan tempat sampah dan fasilitas pendukung lain.

Dukungan juga diberikan pihak Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo, dengan mendorong objek wisata ini masuk sebagai salah satu kegiatan Kharisma Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

"Saya bangga terhadap pencapaian kita dalam mengembangkan sektor pariwisata. Dengan mengembangkan objek-objek wisata baru, diharapkan berdampak pada kemajuan perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Kegiatan Kemah di atas Laut itu, diwarnai dengan atraksi olah raga para layang "flying fun".

Bupati Thariq menjadi salah satu pemula olah raga ini pada peringatan Hari Pariwisata se-Dunia di Puncak Bukit Dunu Ceria.

"Saya sangat senang bisa ikut menikmati olah raga para layang. Meski sedikit gugup karena ini pengalaman pertama saya menikmati olah raga ini. Namun saya senang dan sangat ceria menikmatinya. Saya pun yakin, setiap pengunjung merasakan hal yang sama saat menikmati pariwisata daerah ini dari Puncak Bukit Dunu Ceria," katanya.***

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023