Sebagai salah satu sepeda motor yang mengusung konsep gaya hidup, skutik Classy Yamaha kerap hadir dan ikut meramaikan jalannya berbagai event anak muda saat ini. Seperti di akhir pekan kemarin (18 – 19 November), dimana skutik Fazzio Hybrid Connected meyapa para pengunjung event Jak-Japan Matsuri (JJM) 2023 yang berlangsung di arena Gambir JIExpo Kemayoran, Jakarta.

 

JJM sendiri merupakan wadah pertukaran yang bertujuan untuk memperdalam pemahaman antara warga Jepang dan Indonesia dalam segala aspek, termasuk dari segi budaya dan hiburan. Kegiatan ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 2009 di Jakarta dengan berkolaborasi antara pihak pemerintah dan swasta. Sejak saat itu, JJM menjadi ajang yang mengukuhkan dan menumbuhkan ikatan maupun persahabatan di antara kedua negara, serta selalu diselenggarakan pada bulan September setiap tahunnya.

 

“Kehadiran YIMM di ajang Jak-Japan Matsuri tahun ini merupakan simbol keberhasilan kolaborasi di antara kedua negara (Indonesia – Jepang) dalam menghadirkan produk sepeda motor Yamaha di tanah air. Dimana teknologi manufaktur Jepang sukses di transfer kepada anak-anak bangsa, sehingga Indonesia pun menjadi basis produksi berbagai global model sepeda motor Yamaha yang di ekspor ke lebih dari 40 negara di dunia. Selain itu, pada event ini kami juga ingin menghadirkan secara lebih dekat, Fazzio Hybrid Connected dengan mengusung konsep salah satu karakter Anime yang populer. Dengan demikian kami harapkanskutik Classy Yamaha dapat semakin diminati oleh para pengendara muda yang ingin tampil lebih berkelas sesuai dengan karakter dan hobi mereka,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT YIMM.

 

Pada peyelenggaraan event JJM tahun ini, skutik Classy Yamaha pun sukses memberikan kejutan bagi para penggemar Anime Jepang, yaitu dengan menghadirkan booth yang menampilkan 2 skutik Fazzio Hybrid Connected dengan tema Pirates. Nuansa Pirates yang kental itu, dapat dilihat dari design serta ornamen-ornamen di booth yang menyerupai kapal bajak laut. Selain itu, para penjangga booth Classy Yamaha juga berdandan serta menggunakan atribut layaknya katrakter bajak laut di serial Anime.

 

Kehadiran tematik booth Classy Yamaha ini pun sontak menjadi manget tersendiri bagi para pecinta Anime. Banyak dari para pengunjung yang menyempatkan mampir untuk melihat lebih dekat motor-motor Fazzio Hybrid Connected yang berwarna Merah dan Biru, serta berfoto bersama cosplayer. Hal ini seperti yang ditunjukan oleh M. Taufik Amirullah, salah seorang pengunjung Jak-Japan Matsuri di hari Sabtu (19/11).

 

“Sebagai pecinta anime, menurutku konsep booth Yamaha ini cukup keren. Karena perpaduan warna motor yang di display dengan konsep booth bertema pirates ini terlihat serasih. Ditambah lagi ada cosplayer karakter salah satu tokoh anime favorit kami yang tentu bikin saya serta beberapa teman pecinta anime tersebut jadi ingin foto di sini (booth). Apa lagi ini fotonya bisa langsung dicetak dan dilombakan,” paparnya.

 

Daya tarik booth Yamaha juga turut datang melalui aktivitas digital. Disini para pengunjung event diajak untuk berfoto di booth Yamaha dan kemudian foto tersebut tidak hanya dapat langsung dicetak, namun juga bisa dilombakan. Bagi 10 pemenang yang beruntung akan mendapatkan hadiah berupa free voucher MAP senilai ratusan ribu rupiah. Selain itu, pengunjung juga bisa menumpahkan kreativitas mereka dengan menggambar apapun di atas permukaan body motor Fazzio sebagai perwujudan konsep white canvas.

 

Nantikan terus kehadiran jajaran skutik Classy Yamaha di berbagai event-event menarik di Indonesia. Dan untuk informasi lebih lanjut terkait produk Yamaha, silahkan kunjungi website resmi di https://www.yamaha-motor.co.id/

 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023