Gorontalo, (ANTARAGORONTALO) - Salah satu pebulutangkis cilik asal Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Alwin Fadhil Gobel (U-13), meraih satu tiket audisi "Djarum Beasiswa" Bulutangkis yang akan dilaksanakan di Kabupaten Kudus, Provinsi Jawa Tengah 1-4 September 2016.

Anak didik Persatuan Bulutangkis AHN Pogambango Bone Bolango itu, ketika audisi di Makasar, Sulawesi Selatan mampu menjuarai kategori usia di bawah 13 tahun.

"Alwin Fadhil Gobel berhasil meraih satu tiket ke Djarum Beasiswa Bulutangkis di Kudus, karena pada audisi di GOR Dafest Kota Makassar 9-11 April 2016 mampu melewati beberapa lawannya," kata Wakil Sekretaris PBSI Bone Bolango, Alex Gobel, yang juga orang tua dari pebulutangkis cilik tersebut belum lama ini.

Alwin pada pada pertandingan pertama audisi itu berhasil mengalahkan atlit dari Pinrang, kemudian pada perempatfinal mengalahkan atlit dari Pare-Pare, semi final mengalahkan atlit dari Makassar dan final mengalahkan atlet dari Makassar juga.

Dengan diraihnya satu tiket di Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis itu tentunya bisa menganggkat bulutangkis Bone Bolango dan Provinsi Gorontalo pada Umumnya.

Sebab Alwin adalah satu-satunya atlit bulutangkis U-13 perwakilan Gorontalo di audisi Djarum Beasiswa Bulutangkis di Kudus mendatang.

Alex Gobel Selaku orang tua memberi apresiasi kepada Pemerintah daerah yang banyak membantu baik secara moril dan materil.

"Audisi ini merupakan impian dari atlit-atlit bulutangkis se Indonesia, dan yang lebih penting lagi dengan lolosnya salah satu pebulutangkis cilik Bone Bolango ini bisa membawa nama harum daerah ini dan Provinsi Gorontalo," tandasnya.

Ia menilai banyak manfaat yang didapat jika diterima bergabung dengan PB Djarum, antara lain pelatihan dengan pelatih bertaraf internasional dan mendapat kesempatan mengikuti turnamen di dalam maupun luar negeri secara gratis.  

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016