Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango, Provinsi Gorontalo mendukung pengembangan wisata river tubing atau wisata air di sungai di Desa Poduwoma, Kecamatan Suwawa Timur.

Bupati Bone Bolango Merlan Uloli pada peletakan batu pertama pengembangan wisata itu, Selasa mengatakan hal tersebut dapat menambah keindahan lingkungan objek wisata.

"Bangunan ini kalau sudah jadi, maka keindahan lingkungannya harus dijaga. Apalagi jika ada wisatawan yang berkunjung ke sini, itu sambil menikmati kuliner sembari mendengar gemercik air sungai. Mereka pasti merasa nyaman berada di sini," kata Bupati.

Ia juga berpesan agar setiap pembangunan di desa supaya dirawat dan bermanfaat bagi masyarakat.

"Jangan hanya dibangun kemudian mubazir atau tidak dimanfaatkan. Jadi setiap pembangunan di desa harus memang yang dibutuhkan oleh masyarakat," pesan Merlan.

Ia mengimbau jika ada masyarakat yang mempunyai keterampilan di bidang usaha mikro kecil menengah (UMKM) untuk dapat membuka usaha di lokasi wisata yang dibangun dengan anggaran Dana Desa tersebut.

“Sementara terkait dengan bantuan beasiswa, pakaian sekolah, pakaian olahraga untuk karang taruna, Insya Allah semua bisa bergembira menyambut bantuan yang menjadi program dari ayahanda Desa Poduwoma,”beber Srikandi Bone Bolango itu.

Kepala Desa Poduwoma, Agus Salim Ishak mengungkapkan kegiatan hari ini adalah hal istimewa bagi masyarakat Desa Poduwoma, yakni peletakan batu pertama pembangunan pengembangan wisata river tubing senilai Rp180 juta oleh Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli.

"Tidak hanya itu, hari ini kami juga selaku Pemerintah Desa Poduwoma menyerahkan bantuan perlengkapan olahraga untuk karang taruna senilai Rp3 juta, dan menyerahkan bantuan perlengkapan sekolah bagi siswa berprestasi sebesar Rp3 juta melalui program anggaran dana desa tahun 2024," kata dia.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024