Prancis berada dalam peringatan gelombang panas karena suhu diperkirakan akan mencapai hampir 39°C di beberapa wilayah pada Senin (12/8) dan Selasa (13/8), menurut otoritas cuaca negara tersebut.

Meteo France mengumumkan di situs webnya dan akun resmi X bahwa 40 departemen (pembagian wilayah administrafif) di bagian utara, tengah, dan tenggara negara itu telah ditempatkan dalam peringatan oranye.

Pemberitahuan ini juga berlaku untuk departemen yang sama pada Selasa.

Meteo France mengatakan pihaknya memperkirakan bahwa suhu akan menurun di wilayah barat pada Senin, tetapi suhu akan berkisar antara 36°C hingga 39°C di bagian lain negara tersebut.

Pemberitahuan sebelumnya pada Minggu (11/8) menempatkan 45 departemen dalam peringatan oranye. Peringatan oranye memiliki arti cuaca akan sangat panas.

Sumber: Sputnik-OANA
 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Prancis dalam peringatan gelombang panas

Pewarta: Primayanti

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024