Gorontalo, (ANTARAGORONTALO) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango, Provinsi Gorontalo menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang), khusus Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) guna mewujudkan pembangunan berkelanjutan yang dicanangkan bupati-wabup setempat.

"RPJMD Kabupaten Bone Bolango tahun 2016-2021 memuat visi pembangunan Bone Bolango 2016-2021 yang hendak dicapai, yaitu terwujudnya `Bone Bolango Cemerlang 2021`," kata Kepala Bappeda Bone Bolango Iwan Mustapa, (Senin (27/6).

Sementara misinya adalah mewujudkan masyarakat sehat, cerdas dan sejahtera, dengan percepatan pembangunan infrastruktur dan desa sebagai penopang pertumbuhan wilayah berbasis lingkungan hidup.

Kemudian mewujudkan perekonomian daerah yang berdaya saing, merata dan berkeadilan, serta mewujudkan tata pemerintahan modern yang berbudaya.

Iwan menambahkan tujuan pelaksanaan Musrenbang RPJMD, diantaranya mendapatkan masukan untuk penyempurnaan rancangan RPJMD yang memuat evaluasi, proyeksi, visi, misi dan arah pembangunan daerah. Menetapkan visi, misi dan arah pembangunan jangka menengah daerah.

Selanjutnya untuk integrasi, sinkronisasi dan sinergi baik antara wilayah, antar ruang, antar waktu, antar fungsi kelembagaan pemerintah daerah, maupun antara pusat dan provinsi, guna mendukung koordinasi antar pemangku kepentingan pada skala daerah dalam pencapaian visi dan misi pembangunan daerah.

"Sebanyak 200 orang lebih dari seluruh pemangku kepentingan yang terdiri dari unsur anggota DPRD Bone Bolango, pimpinan instansi/lembaga vertikal Bone Bolango, Perguruan Tinggi, BUMN/BUMD, perbankan, tokoh masyarakat, organisasi pemuda, insan pers dan lembaga sosial masyarakat dilibatkan di musrembang ini," jelasnya.

Sementara Bupati Bone Bolango Hamim Pou mengharapkan musrembang ioni menghasilkan poin-poin penting ke arah pembangunan daerah jangka menengah yang lebih baik.

Upaya terpenting bagi pemerintah kabupaten setempat, yakni mengentaskan kemiskinan serta melakukan pemerataan pembangunan di semua lini hingga ke desa-desa.  

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016