Universitas Terbuka (UT) Gorontalo mempermudah layanan pendidikan melalui aplikasi yang dinamai Sentra Layanan Universitas Terbuka "Salut Mo’otame".
Peluncuran diawali dengan pemotongan pita oleh jajaran UT Gorontalo, Penjabat Sementara Bupati Gorontalo Syukri Botutihe serta Pemerintah Provinsi Gorontalo yang diwakili Pelaksana Tugas Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Gorontalo Yosep Koton di Desa Tuladenggi, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.
Yosep di Gorontalo, Sabtu, mengatakan keberadaan aplikasi Salut Mo’otame membuktikan komitmen universitas terbuka dalam menghadirkan layanan berkualitas.
Berbagai layanan yang disediakan di antaranya layanan informasi agar masyarakat memahami program-program di universitas terbuka.
Selain itu, layanan administrasi akademik seperti pendaftaran mahasiswa, layanan kegiatan akademik, termasuk bimbingan, tutorial, ujian, dan layanan pendukung seperti fasilitas belajar dan konsultasi.
"Kami mengapresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran Salut Mo’otame di Provinsi Gorontalo. Pendirian fasilitas ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk mempermudah akses pendidikan tinggi dan memperluas layanan pendidikan bagi seluruh masyarakat, termasuk di wilayah strategis dan terpencil," kata dia.
Ia mengajak seluruh pihak, mulai dari jajaran pemerintah hingga masyarakat, untuk ikut menyebarluaskan informasi tentang Salut Mo’otame UT tersebut.
Semakin banyak masyarakat yang mengetahui dan memanfaatkan layanan ini, katanya, akan semakin banyak yang dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, sehingga terbuka peluang meraih masa depan yang lebih baik.
Aplikasi Salut merupakan salah satu program UT Pusat yang dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia yang memiliki 39 UT daerah, termasuk UT Gorontalo.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024
Peluncuran diawali dengan pemotongan pita oleh jajaran UT Gorontalo, Penjabat Sementara Bupati Gorontalo Syukri Botutihe serta Pemerintah Provinsi Gorontalo yang diwakili Pelaksana Tugas Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Gorontalo Yosep Koton di Desa Tuladenggi, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.
Yosep di Gorontalo, Sabtu, mengatakan keberadaan aplikasi Salut Mo’otame membuktikan komitmen universitas terbuka dalam menghadirkan layanan berkualitas.
Berbagai layanan yang disediakan di antaranya layanan informasi agar masyarakat memahami program-program di universitas terbuka.
Selain itu, layanan administrasi akademik seperti pendaftaran mahasiswa, layanan kegiatan akademik, termasuk bimbingan, tutorial, ujian, dan layanan pendukung seperti fasilitas belajar dan konsultasi.
"Kami mengapresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran Salut Mo’otame di Provinsi Gorontalo. Pendirian fasilitas ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk mempermudah akses pendidikan tinggi dan memperluas layanan pendidikan bagi seluruh masyarakat, termasuk di wilayah strategis dan terpencil," kata dia.
Ia mengajak seluruh pihak, mulai dari jajaran pemerintah hingga masyarakat, untuk ikut menyebarluaskan informasi tentang Salut Mo’otame UT tersebut.
Semakin banyak masyarakat yang mengetahui dan memanfaatkan layanan ini, katanya, akan semakin banyak yang dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, sehingga terbuka peluang meraih masa depan yang lebih baik.
Aplikasi Salut merupakan salah satu program UT Pusat yang dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia yang memiliki 39 UT daerah, termasuk UT Gorontalo.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024