Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Gorontalo menyampaikan pujian kepada jajaran PT. Hasjrat Abadi - Yamaha Gorontalo, atas dukungan dan peran serta dalam meningkatkan kualitas pelajar ditingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Kepala Bidang SMK Dikbud Provinsi Gorontalo Agus Irwin Sumba di Gorontalo, Kamis mengatakan bahwa program Yamaha yang telah memberikan bantuan sepeda motor untuk kebutuhan bahan praktik di SMK Negeri 1 Suwawa beberapa waktu lalu, secara langsung telah membantu fasislitas pendidikan di sekolah tersebut.
"Yamaha Gorontalo patut mendapatkan pujian, dan kami sangat berterima kasih atas dukungannya yang telah menbantu fasilitas di sekolah SMK, untuk kebutuhan peningkatan kualitas pendidikan siswa kejuruan ototmotif," kata Agus.
Ia mengatakan saat ini perkembangan dunia industri tengah menunjukkan daya saing yang memiliki kualitas di atas rata-rata, sehingga generasi muda dituntut untuk mengasah keterampilan dalam menguasai teknologi terbaru.
Tentu dengan bantuan sepeda motor dengan teknologi terbaru yang belum dimiliki pihak sekolah, Yamaha telah menjawab kebutuhan para siswa jurusan otomotif di sekolah tersebut dalam mengembangkan ilmu pengetahuan.
Hal ini kata dia memiliki dampak positif untuk mengembangkan keterampilan para siswa, tanpa harus merasa terbatasi oleh fasilitas atau bahan praktik yang belum memadai.
Mewakili pemerintah bidang pendidikan dan kebudayaan, ia juga menyampaikan harapan yang setinggi tingginya atas kemajuan dunia pendidikan di Provinsi Gorontalo, sehingga dapat melahirkan lulusan-lulusan yang memiliki kompetensi berkualitas.
Iapun menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT. Hasjrat Abadi - Yamaha Gorontalo yang telah berperan aktif membantu pemerintah dalam meningkatkan kompetensi pelajar SMK di Gorontalo.
"Sehingga dapat melahirkan generasi yang mampu berkontribusi positif bagi kemajuan dunia industri di daerah, khususnya bidang otomotif. Terima Kasih PT. Hasjrat Abadi - Yamaha Gorontalo," imbuhnya.*
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024