Nampaknya Indonesia bakal kedatangan lagi kendaraan di segmen elektrik milik Seres, hal itu terlihat karena beredarnya foto-foto kendaraan Seres yang sedang menjalani uji jalan di Indonesia dan sudah dibenarkan oleh pihak perwakilan PT Sokonindo Automobile.

“Iya itu Seres ya,” kata Deputy Head of Marketing, , Lola Harahap kepada ANTARA, Jumat.

Kendaraan yang sedang melakoni uji jalan ini, dikaitkan oleh netizen sebagai Seres LanDian E3. Bukan tanpa alasan, berbagai kemiripan yang ditampilkan semakin memperkuat dugaan tersebut. Terlebih kendaraan ini menggunakan plat biru yang memang merupakan identitas untuk kendaraan nol emisi.

Rumor yang berkembang bahwa kendaraan tersebut merupakan Seres LanDia E3, semakin kuat karena beberapa sisinya sangat terlihat mirip dengan kendaraan yang sudah terlebih dahulu meluncur di pasar otomotif China.

Jika diamati, pada bagian lampu depan kendaraan yang ditempeli dengan stiker sebagai kamuflase di sekujur tubuhnya ini sangat terlihat jelas memiliki kesamaan dengan LanDia E3. Terlihat pula pada bagian velg yang memiliki desain sama dengan LanDia E3.

Meski begitu, pihaknya masih enggan untuk mengomentari lebih dalam terkait kendaraan Seres yang sedang melakukan uji jalan di Indonesia.

Menurutnya, kendaraan tersebut nantinya siap menyapa konsumen otomotif Indonesia di waktu yang tepat.

“Untuk lebih lanjutnya, kita akan sampaikan di acara kami,” ujar dia.

Jika rumor tersebut itu benar, maka konsumen elektrik tanah air perlu mengetahui sekilas mengenai spesifikasi dari kendaraan tersebut. LanDian E3 memiliki spesifikasi yang cukup menarik. Laporan dari berbagai sumber yang ada di China, kendaraan elektrik ini memiliki dimensi 4.385/1.850/1.650 mm, dan jarak sumbu rodanya 2.655 mm.

Pada bagian dalamnya, mobil listrik tersebut juga sudah dilengkapi dengan instrumen LCD penuh berukuran 10,25 inci + layar sentuh kontrol pusat sebesar 10,25 inci.

LanDian E3 juga sudah disematkan dengan HUAWEI HiCar untuk mewujudkan interkoneksi antara ponsel dan mobil, dan memiliki fungsi pengisian daya nirkabel ponsel sendiri.

LanDia E3 sudah dibekali dengan baterai lithium iron phosphate berkapasitas sekitar 50 kWh dan jangkauan listrik murni CLTC sejauh 405 km. Mobil ini hanya membutuhkan waktu 3,4 detik untuk berakselerasi dari 0-50.

 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mobil Seres tertangkap kamera sedang uji jalan di Indonesia

Pewarta: Chairul Rohman

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2025