Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, Provinsi Gorontalo, menggelar kegiatan ceramah agama atau tausiyah selama bulan Ramadhan, yang dilaksanakan setiap Jumat selama 45 menit, sebelum memulai aktifitas di kantor.
Ceramah agama rutinitas Pemkab Gorontalo setiap bulan Ramadhan tersebut melibatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkab Gorontalo dan menghadirkan penceramah.
Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, Jumat, mengatakan, minggu pertama pelaksanaan ceramah agama digelar pada hari ini, Jumat 2 mei 2017.
Bupati mengatakan kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan silaturahmi, meningkatkan iman dan taqwa serta dapat menambah ilmu agama yang akan menyempurnakan iman dan iabdah kita pada bulan suci Ramadhan.
"Sangat penting untuk belajar agama langsung dari ahlinya. Dengan semakin seringnya kita mendengarkan ceramah agama, akan semakin menambah wawasan dan ketakwaan kepada Allah SWT," ujar Nelson.
Di bulan Ramadhan, bupati mengajak masyarakat untuk memperbanyak amal. Karena menurutnya, hakekat puasa bukan saja menahan lapar dan dahaga, namun bagaimana menjaga tutur baik kepada sesama.
Oleh karena itu pada bulan puasa ini semua kita jaga, mengoptimalkan waktu dengan baik, ibadah agama dan sikap. Bulan puasa ini kita saling memberi, ada kelebihan wajib memberi kepada orang yang berkekurangan," katanya lagi.
Selain itu, bagi Aparat Sipil Negara yang akan menerima gaji 13, Nelson mengingatkan untuk membayar zakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017
Ceramah agama rutinitas Pemkab Gorontalo setiap bulan Ramadhan tersebut melibatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkab Gorontalo dan menghadirkan penceramah.
Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, Jumat, mengatakan, minggu pertama pelaksanaan ceramah agama digelar pada hari ini, Jumat 2 mei 2017.
Bupati mengatakan kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan silaturahmi, meningkatkan iman dan taqwa serta dapat menambah ilmu agama yang akan menyempurnakan iman dan iabdah kita pada bulan suci Ramadhan.
"Sangat penting untuk belajar agama langsung dari ahlinya. Dengan semakin seringnya kita mendengarkan ceramah agama, akan semakin menambah wawasan dan ketakwaan kepada Allah SWT," ujar Nelson.
Di bulan Ramadhan, bupati mengajak masyarakat untuk memperbanyak amal. Karena menurutnya, hakekat puasa bukan saja menahan lapar dan dahaga, namun bagaimana menjaga tutur baik kepada sesama.
Oleh karena itu pada bulan puasa ini semua kita jaga, mengoptimalkan waktu dengan baik, ibadah agama dan sikap. Bulan puasa ini kita saling memberi, ada kelebihan wajib memberi kepada orang yang berkekurangan," katanya lagi.
Selain itu, bagi Aparat Sipil Negara yang akan menerima gaji 13, Nelson mengingatkan untuk membayar zakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017