Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Ribuan warga dari sejumlah daerah di Provinsi Gorontalo, memadari pasar murah khusus bahan kebutuhan pokok yang digelar di Polda Gorontalo, Kamis.

Pantauan ANTARA, warga mulai mendatangi halaman Polda Gorontalo sejak siang hari, sebelum pasar murah tersebut dibuka secara resmi.

Ni Made Rosiana, salah seorang pembeli mengatakan, pasar murah Polda Gorontalo sangat membantu masyarakat kecil, karena semua bahan kebutuhan pokok yang dijual jauh lebih murah di bandingkan dengan harga di pasaran.

Ia mengaku, mendapat informasi pasar murah dari media sosial dan juga dari warga yang memberikan info akan ada pasar murah yang di gelar oleh Polda dan sejumlah kantor dan dinas terkait.

"Saya beli gula pasir hanya dengan harga Rp10 ribu/kg, lebih murah daripada di pasaran yang mencapai Rp13 ribu/kg," katanya.

Sementara itu, Yuli, pembeli lainnya mengatakan membeli ikan tuna, cabai dan telur di pasar murah tersebut.

"Ikan tuna yang memiliki harga normal Rp50 ribu/kg, di sini hanya dijual Rp20 ribu/kg, cabai merah pun hanya Rp15 ribu/kg dan bawang merah juga," ujar Yuli.

Walaupun harus berdesak-desakan dengan pembeli lain, Yuli mengaku hal tersebut sudah biasa dan sepadan karena dapat membeli bahan kebutuhan pokok dengan harga yang murah.

Wakapolda Gorontalo Kombes Pol Hariono mengatakan kegiatan itu juga digelar untuk memenuhi masyarakat saat bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri.

"Kegiatan ini merupakan program dari pemerintah, bekerjasama dengan Polda Gorontalo dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Pertanian, Dinas Peternakan, PT PPI yang dimotori oleh Satuan Tugas (Satgas) Pangan," katanya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017