Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Gorontalo Fory Naway mengatakan, pihaknya berupaya meningkatkan kualitas produk daerah.

"Saya berharap peran dan kiprah Dekranasda dapat ditingkatkan," kata Fory saat rapat evaluasi kinerja Dekranasda 2017 di aula rumah jabatan Bupati Gorontalo, Selasa.

Pada kesempatan itu ada beberapa hal yang dibahas termasuk pengembangan secara bersama terkait eksistensi Dekranasda Kabupaten Gorontalo.

"Peran Dekranasda sangat penting dalam menggali kreativitas pembuat produk-produk asli daerah, sehingga dapat bersaing dengan produk daerah lain," ujarnya.

Menurutnya, pengurus Dekranasda harus intens melakukan pertemuan dengan pelaku-pelaku industri kecil dan menengah (IKM).

Hal ini untuk membina secara khusus dalam rangka peningkatan keterampilan usaha mereka dalam penentuan jenis usaha.

"Seperti pengrajin kain sulam karawo, mereka harus mengembangkan motif dan desain untuk menarik minat pasar lokal maupun luar," ungkapnya.

Ia menjelaskan upaya memajukan kain sulam karawo pada saat ini, harus menyesuaikan dengan perkembangan motif dan desain fesyen yang merupakan salah satu tuntuan yang wajib dipenuhi oleh pengrajin dan desainer karawo.

"Kampung Karawo yang selama ini sudah ada, butuh kerjasama dan pengembangan dari pengurus Dekranasda, selain itu perlu ada perbaikan galeri dekranasda yang ditempatkan di lokasi strategis," katanya menambahkan.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017