Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Gorontalo Utara terus menuntaskan seleksi wawancara calon anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK), karena sangat penting dalam menyelesaikan tahapan demi tahapan jelang Pilkada 2018.

Hingga Selasa (24/10), KPU akan menuntaskan seleksi untuk tiga kecamatan, yakni Atinggola, Gentuma Raya dan Tomilito.

Anggota KPU Gorontalo Utara Sophian Rahmola mengatakan bahwa tes wawancara sangat penting pada tahapan rekrutmen ini, karena sebelumnya telah dilakukan seleksi tertulis.

Selain tiga kecamatan itu, lanjut Sophian, pada esok (25/10) lanjut dengan tes wawancara untuk calon PPK di Kecamatan Ponelo Kepulauan, Kwandang, Anggrek dan Monano.

"Kami optimistis semua tahapan ini sukses tepat waktu," tambahnya. (Adv)

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017