Gorontalo, (Antara) - Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Fory Nawai mengungkapkan perlu adanya pengawasan orang tua terhadap penggunaan internet sehat untuk anak.

"Dalam menanggapi urusan soal pornografi atau masalah terkait beredarnya konten pornografi tersebut, tentunya sudah kami sikapi dengan melaksanakan konsolidasi dengan seluruh ketua TP-PKK kecamatan untuk dapat bersama-sama melakukan sosialisasi pada masyarakat," katanya, Selasa (7/11).

Fony menjelaskan pihaknya juga telah bekerjasama dengan pihak sekolah baik TK, SD, SMP, SMA dalam menyuarakan sosialisasi dengan bentuk imbauan melalui media tulisan yang disebar di seluruh sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Gorontalo.

"Kami juga sudah mengumpulkan seluruh orang tua dan seluruh ketua tim penggerak PKK dengan tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan moral, terutama dalam pengawasan mereka terhadap penggunaan telepon seluler tipe android oleh anak," tambahnya.

Selain itu, Ketua PKK Kabupaten Gorontalo ini juga mengharapkan dengan adanya orang tua dapat membantu pemerintah untuk mengontrol, serta mengawasi penggunaan internet, terlebih dengan adanya masalah konten pronografi yang sedang tersebar luas di masyarakat.

"Untuk penggunaan android oleh anak, kami meminta bantuan dari pihak orang tua untuk terus mengawasi setiap kegiatan anak-anak mereka terlebih pada penggunaan media sosial," ujarnya.

Ia menegaskan bahwa walaupun anak-anak tidak memiliki niat untuk membuka konten-konten tersebut, namun yang perlu dijaga adalah ketika mereka ternyata mendapatkan kiriman konten-konten berbau pornografi tersebut dari orang lain.

Dari permasalahan mengenai konten pornografi yang tersebar luas di kalangan masyarakat tersebut, membuat Istri Nelson Pomalingo, Bupati Kabupaten Gorontalo ini, membuatkan paguyuban bagi orang tua yang memiliki tujuan untuk memprioritaskan perhatian khusus kepada anak.

"Adanya paguyuban ini dapat membantu para orang tua dalam menyelesaikan permasalahan terhadap anak, kami membuka ruang komunikasi yang instensif di dalam keluarga, seperti yang kita ketahui bersama penyebab utama anak-anak ingin mencoba sesuatu pasti karena ada sesuatu hal yang melatarbelakanginya," tutupnya.

Pewarta: Siti Hardianti Bawenti

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017