Gorontalo, (Antara) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis wilayah Tilamuta, Kabupaten Boalemo dan Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, berpotensi hujan lebat pada Rabu.

"Untuk siang hari, kemungkinan cuacanya berawan dan lalu terjadi hujan," demikian rilis BMKG Stasiun Isimu,  Gorontalo.

Untuk potensi hujan siang hari diprediksikan terjadi di wilayah Popayato, Tibawa, Boliyohuto, Sumalata, Kwandang dan Limboto.

Sementara untuk malam harinya diprakirakan cerah berawan hingga berawan, kemudian untuk dinihari, kondisi cuaca umumnya diprakirakan berawan.

Kemungkinan kabut terjadi di wilayah Tibawa dan Boliyohuto.

Suhu saat dinihari berada di sekitar 23-34 derajat celcius, kelembaban sekitar 60-95 persen serta arah angin yakni Barat Laut dengan kecepatan sekitar 05-20 km/jam.

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017