Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Walaupun berombak dan arus yang cukup deras, obyek wisata taman laut Olele di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo tetap ramai dikunjungi oleh wisatawan, Senin.

Amel Pratiwi, salah seorang pengunjung asal Kota Gorontalo mengaku ombak yang cukup tinggi mencapai 70 cm tidak menyurutkan niatnya untuk dapat menyelam di permukaan (snorkeling) di taman laut yang terkenal dengan terumbu karangnya itu.

"Saya baru pertama kali datang ke sini, ombak tidak dapat menghalangi rasa penasaran untuk bisa berenang bersama ikan-ikan dan melihat terumbu karang di sini," ujarnya.

Menurutnya, taman laut Olele merupakan destinasi wisata yang patut untuk dikunjungi karena memiliki beragam daya tarik.

"Terumbu karang, ribuan ikan menyambut pengunjung di tempat ini, selain itu jaraknya juga tidak jauh dari pinggiran pantai," ungkap Amel.

Sementara itu Ismet salah seorang pemandu wisata dan juga pemilik perahu katamaran di Olele mengaku sudah beberapa hari terakhir ombak tinggi selalu menerpa perairan Olele sejak pagi hari.

"Biasanya sore hari ombak mulai tinggi, tapi sekarang sejak pagi sudah begini. Walaupun di pantai lain seperti leato airnya tenang, tapi di Olele ombak tinggi," ungkap dia.

Namun ia bersyukur jumlah kunjungan wisatawan lokal dan nusantara di tempat itu masih tinggi walaupun kondisi laut tidak bersahabat.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017