Gorontalo, (ANTARA GORONTALO)- Pemerintah Kabupaten Bone Bolango upayakan perluasana penanggulangan kemiskinan dengan dengan membuat empat program strategis.

Pelaksana Tugas Bupati Bone Bolango Hamim Pou mengatakan bahwa ke empat program strategis yang dimaksud adalah peningkatan infrastruktur dasar masyarakat, peningkatan mutu layanan pendidikan dan kesehatan, penguatan program penanggulangan kemiskinan daerah serta pengembangan ekonomi lokal.

Pada program penanggulangan kemiskinan, Pemerintah Kabupaten Bone Bolango terus melakukan upaya penguatan kelompok usaha bersama.

"Kami memberikan bantuan usaha ekonomi produktif," Kata Hamim.

Selain itu pemerintah Kabupaten Bone Bolango pun memfasilitasi 1000 sambungan air bersih bagi masyarakat berpenghasilan rendah, pemasangan listrik gratis, serta pemberian jaminan kesehatan pro-rakyat (jamkespra).

Pemerintah Kabupaten Bone Bolango juga memfasilitasi program Beras Untuk Masyarakat Miskin dengan memperketat penyalurannya agar tetap sasaran.

"Penanggulangan kemiskinan harus dilakukan secara sistematis agar seluruh masyarakat dapat menikmati hidup yang lebih bermartabat," kata Hamim.

Pewarta: Oleh Wahiyudin Mamonto

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2013