Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Gorontalo Kombes Pol Jaya Subriyanto membagikan paket bahan kebutuhan pokok ke Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al Inayah di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

"Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud kepedulian jajaran kepolisian di wilayah Provinsi Gorontalo terhadap masyarakat," ujar Wakapolda di Gorontalo, Selasa.

Ia menjelaskan jika saat ini masyarakat sedang dihadapkan pada situasi perekenomian yang serba sulit akibat pandemi COVID-19, ditambah lagi beberapa hari ke depan sudah memasuki bulan ramadan.

"Kemarin pagi secara sukarela, seluruh anggota Polda dan juga Polres menyisihkan sebagian rizkinya untuk kemudian dikumpulkan dan Alhamdulillah untuk di lingkungan Polda sendiri terhimpun Rp 10juta lebih," ungkapnya.

Jaya mengatakan jika dana yang terkumpul tersebut dibelikan bahan kebutuhan pokok berupa beras, minyak goreng, gula dan lain sebagainya, selanjutnya dikemas menjadi 250 bungkus, dan hari ini secara serentak baik Polda dan Polres membagikannya kepada yang membutuhkan.

"Kami turut prihatin atas apa yang dialami oleh masyarakat, oleh karena itu melalui gerakan bakti sosial Polri peduli ini, diharapkan bisa meringankan beban masyarakat, apalagi sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci ramadan, tentu kegiatan ini adalah hal yang sangat bagus sebagaimana tuntunan agama, mudah-mudahan apa yang kita lakukan bisa membawa berkah bagi masyarakat Gorontalo," kata dia, lagi.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono mengatakan bahwa dalam membantu meringankan beban masyarakat akibat dampak COVID-19, Polda Gorontalo terus melakukan berbagai kegiatan bakti sosial.

"Akibat dampak virus corona, masyarakat dihadapkan pada situasi yang sulit, pendapatan perekonomian mereka menurun drastis hal ini dirasakan langsung oleh mereka yang bekerja tidak tetap atau harian," bebernya.

Menurut Wahyu, kondisi inilah yang sangat dipahami oleh Kapolda Gorontalo sehingga beliau senantiasa mengambil kebijakan-kebijakan yang pro rakyat, salah satunya membuka Dapur Umum tedampak COVID-19 dengan menggandeng pemerintah dan TNI.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020