Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menggaungkan kata "perang" melawan peredaran, penggunaan, penggelapan dan penyalahgunaan narkoba.

"Kita harus 'perang' melawan narkoba karena benda itu merusak semua orang, tidak hanya generasi muda tapi juga orang tua. Menggaungkan lawan narkoba, bukan hanya stop narkoba," ujar Nelson di Gorontalo, Minggu.

Ia mengatakan jika saat ini Pemkab Gorontalo berkolaborasi dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten dengan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam gerakan melawan narkoba, dimulai dari Inspektorat.

Dalam pencegahan narkoba di kalangan anak, menurut Nelson harus terus dilakukan sosialisasi, dengan kerja sama orang tua dan guru agar terkontrol dari dua sisi.

"Jadi pengawasan dan sosialisasi dapat dilakukan baik saat anak berada di sekolah dan berada di rumah," ungkapnya.

Nelson berharap semua lapisan masyarakat dapat turut serta dalam pencegahan penggunaan dan penggelapan narkoba.

"Kita harus menghindari narkoba dan mengumandangkan perang, karena narkoba dapat merusak kita semua," pungkasnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020