Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim mengapresiasi bantuan masker untuk masyarakat dari Satuan Tugas (Satgas) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) peduli penanganan COVID-19.

"Saya atas nama pemerintah mengucapkan terima kasih kepada BUMN yang melaksanakan tugas maupun kegiatan ini," ujarnya di Gorontalo, Sabtu.

Ia mengatakan dalam rangka memutus rantai COVID-19, pemerintah berupaya dengan sekuat tenaga melakukan berbagai kebijakan.

"Kami pun memasyarakatkan protokol kesehatan kepada masyarakat, dengan melihat angka yang terpapar sekitar 3.945 orang dan meninggal dunia 99 orang tapi banyak juga yang sembuh," ucapnya.

Idris mengatakan selain sosialisasi, pihaknya juga berupaya agar masyarakat mengenakan masker, karena satu masker paling lama digunakan empat jam saja dan harus diganti.

Sebelumnya, Koordinator Satgas BUMN di Provinsi Gorontalo Teddy Indra Yudhana mengatakan kegiatan tersebut dilakukan di lima kabupaten dan satu kota di Gorontalo.

"Hari ini kita membagikan masker secara gratis kepada masyarakat serta sosialisasi adaptasi kebiasaan baru yang telah dicanangkan oleh pemerintah," ujarnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020