Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango menilai enam pasang calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup), sehat jasmani dan rohani setelah menerima hasil pemeriksaan kesehatan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Gorontalo.

"Untuk hasil kesehatan, semua pasangan calon dari segi kesehatan baik jasmani maupun rohani, dinyatakatan mampu untuk mengikuti pilkada 9 Desember 2015," kata Ketua KPU Kabupaten Bone Bolango, Darwis Hasan, Senin.

KPU juga telah menyerahkan hasil tes kesehatan ke enam Cabup dan Cawabup yang berlangsung di Rumah Sakit Aloe Saboe, kepada masing-masing Liasion Officer (LO) atau perwakilan baik dari partai politik maupun calon perseorangan.

KPU Bone Bolango juga menyerahkan berita acara hasil pemeriksaan dokumen syarat calon yang telah dimasukan pada saat pendaftaran calon beberapa waktu lalu.

Terkait dengan kelengkapan dokumen syarat calon yang masih kurang, maka dimintakan kepada masing-masing pasangan Cabup/Cawabup untuk dapat melengkapi kekurangan tersebut, dan dimasukan pada masa perbaikan yaitu dari tanggal 4-7 Agustus 2015.

Dijelaskanya bahwa, dari syarat calon ini rata-rata pasangan calon belum memasukan surat keterangan tidak tidak memiliki hutang yang diurus di Pengadilan Negeri, selain itu juga laporan pajak atau laporan tanda terima pajak lima tahun terakhir.

Anggota KPU Bone Bolango lainnya, Rahmat Mohi mengimbau kepada ke enam pasangan calon, agar dapat menyerahkan dokumen perbaikan syarat calon, dengan memanfaatkan hari pertama masa perbaikan syarat calon yaitu tanggal 4 Agustus.

"Hal ini dimaksudkan agar jika masih ada dokumen yang belum dilengkapi atau dokumen dimaksud salah, maka mereka masih punya waktu hingga batas perbaikan nanti sampai tanggal 7 Agustus 2015," ungkapnya.

Sebelumnya telah mendaftar di KPU Bone Bolango enam pasangan Cabup/Cawabup, yaitu dua dari calon perseorangan yaitu, Syamsir Djafar Kiayi-Husain Lamanasa dan Ruwaida Mile-Benjamin Hadju.

Sementara dari partai politik ada empat pasangan calon yaitu, Hamim Pou-Kilat Wartabone, Indrawanto Hasan-Ahmad Tahidji, Azan Piola-Syamsu Botutihe dan Kris Wartabone-Tahir Badu.

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015