Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bone Bolango, Provinsi Gorontalo membagikan daging hewan kurban kepada masyarakat dalam momentum Idul Adha 1442 Hijriah.

Direktur PDAM Bone Bolango, Yusar Laya di Gorontalo, Rabu, mengatakan penyembelihan hewan kurban itu merupakan agenda rutin yang setiap tahunnya dilaksanakan oleh karyawan dalam mengisi momentum Idul Adha.

"Awalnya pada tahun 2011, hewan kurban yang kita sembelih hanya dua ekor sapi yang berasal dari dua kelompok hewan kurban di PDAM Bone Bolango, tapi dari tahun ke tahun meningkat dan tahun ini sudah ada 10 kelompok, artinya ada 10 ekor sapi yang kita sembelih untuk kurban," ujarnya.

Yusar menjelaskan sumber dana untuk pembelian hewan kurban itu, berasal dari karyawan PDAM sendiri yang disisihkan dari gaji yang mereka terima setiap bulannya.

"Berbuat baik itu harus dipaksa. Jadi setiap bulan para karyawan menyisihkan gajinya mereka, ada yang Rp300 ribu untuk dipotong sebagai simpanan pembelian hewan kurban," ungkap Yusar.

Yusar mengatakan daging hewan kurban dari ibadah kurban karyawan PDAM, untuk kemudian disalurkan dan dibagi-bagikan kepada kaum dhuafa, fakir miskin maupun warga yang berhak menerima yang ada di sekitar Kantor PDAM Bone Bolango dan keluarga karyawan PDAM itu sendiri.

"Tujuannya dengan ibadah kurban ini, biar teman-teman karyawan tahu bahwa bagaimana rasanya berkurban. Karena sebagian harta kita itu harus disisihkan. Mereka bisa tahu bahwa ada hak sebagian fakir miskin yang ada digaji mereka," beber Yusar.

Kepada karyawannya, Direktur PDAM, Yusar Laya pun berharap agar mereka bisa meningkatkan kinerja supaya di tahun-tahun mendatang program penyembelihan hewan kurban oleh karyawan PDAM ini tidak putus, tapi terus dilakukan penyembelihan kurban seperti ini.

"Bahkan kalau boleh setiap tahun bisa meningkat. Jika tahun ini 10 kelompok atau 10 ekor sapi, maka tahun depan diharapkan bisa 12 ekor sapi atau 12 kelompok," pungkasnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2021