Wakil Bupati Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, Thariq Modanggu, mengajak seluruh warganya untuk memerangi COVID-19 dengan pendekatan 'CORONA'.

"Semakin akrab di telinga kita apa itu virus Corona. Saya mengajak seluruh warga untuk bersatu memeranginya dengan beberapa pendekatan yang dirangkum dalam kata 'CORONA' itu sendiri," katanya, di Gorontalo, Senin.

Hal itu sengaja diramu dan disosialisasikan agar setiap warga dapat lebih waspada terhadap penularan virus ini, namun harus bersemangat untuk melawannya.

"Harus terus ceria karena kita perlu melakukan pendekatan dengan ceria di masa pandemi ini," katanya lagi.

Pendekatan 'CORONA' yang dimaksud adalah, dengan Ceriakan jiwa kita, keluarga dan rekan serta orang di sekitar kita.

Agar kita dan mereka tetap terjaga semangat hidup, tanpa ada rasa cemas dan tekanan, akibat pandemi dan suasana pengendalian COVID-19 saat ini.

Olah raga yang teratur diyakini akan memberi kekuatan, kesehatan dan kebugaran serta semangat baru dalam melawan segala macam jenis penyakit, khususnya COVID-19.

Tetap menjalankan ibadah, terus bersikap Religius yaitu senantiasa mendirikan sholat, berdoa, melaksanakan amal ibadah lainnya, sehingga perlindungan dan rahmat Allah senantiasa tercurah kepada kita.

Thariq pun mengajak rakyatnya untuk selalu Optimistis.

"Pemerintah daerah akan selalu berupaya menanamkan optimisme dalam jiwa setiap warga, bahwa kita dan mereka mampu melawan dan mengatasi pandemi ini dengan arif dan bijaksana," katanya.

Termasuk berupaya menetralisir semua hal yang berdampak tidak baik bagi kelangsungan hidup masyarakat.

Netralitas terutama menghadapi berita atau informasi yang bersifat kontradiktif (hoaks) yang menimbulkan rasa khawatir di ruang publik.

Amati dan antisipasi hal-hal yang akan mengganggu stabilitas daerah, serta segera berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk mendapatkan solusi penyelesaian.

"Saya mengajak warga untuk tetap ceria menghadapi tantangan di masa pandemi COVID-19. Dukung terus pelaksanaan vaksinasi dan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan," katanya pula.***

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2021