Washington, (ANTARA/Reuters) - Seorang remaja Virginia diyatakan bersalah telah memberikan dukungan bagi kelompok militan ISIS melalui jaringan internet, pada Jumat dijatuhi hukuman sedikit lebih dari 11 tahun untuk mendekam di penjara federal.

Departemen Kehakiman Amerika Serikat mengungkapkan hal itu melalui sebuah pernyataan.  
    
Ali Amin (17 tahun) dari Manassas adalah warga di bawah umur pertama yang disidangkan untuk kasus tersebut oleh AS.

Hakim Distrik AS Claude Hilton menyampikan putusan hukuman penjara 136 bulan itu saat persidangan di Alexandria, Virginia, kata departemen dalam pernyataan itu.

Amin pada Juni menyatakan bertanggung jawab telah menggunakan Twitter dan jurnal dunia maya yang dimilikinya untuk memberi tahu cara-cara menggunakan mata uang maya Bitcoin guna mengirimkan dana bagi para milisi.

Jaksa penuntut mengatakan Amin juga membantu seorang penduduk Virginia lainnya, Reza Niknejad, berangkat ke Suriah dalam rangka bergabung dengan Negara Islam.

Kelompok pejihad itu sendiri telah menguasai banyak wilayah di Irak dan Suriah dalam pergerakan yang ditandai dengan pembunuhan dan pemancungan massal.

Jasa pengamat SITE, yang mengikuti tulisan-tulisan yang dibuat oleh para milisi jihadis, mengatakan Amin memiliki 4.000 pengikut di Twitter dan berkomunikasi dengan para petempur dan para perekrut Negara Islam yang dikenal dengan baik.

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015