Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengapresiasi warga Kota Gorontalo yang antusias mengikuti vaksinasi COVID-19 di sejumlah lokasi, Kamis.

Gubernur Rusli Habibie meninjau vaksinasi di tiga lokasi, yakni SDN 65, SMAN 5, dan SDN 66 di Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo yang diikut ratusan warga dan pelajar.

“Saya sangat berbahagia karena kesadaran masyarakat untuk ikut vaksin kian tinggi. Kalau target vaksinasi kami yaitu 80-90 persen bisa tercapai, maka ekonomi juga akan cepat pulih,” kata dia.

Vaksinasi COVID-19, lanjutnya, menentukan masa depan ekonomi daerah, karena jika kekebalan komunal terbentuk maka aktivitas masyarakat bisa kembali normal.

Operasional toko-toko, restoran, dan aktivitas perekonomian lainnya, katanya, bisa berlangsung seperti sebelumnya.

“Vaksinasi ini juga aman dan halal. Katanya vaksin haram dan lain-lain bohong semua itu. Dengarkan dulu imbauan Pak Presiden, menteri, gubernur, bupati, wali kota, hingga lurah,” katanya.

Untuk mengapresiasi upaya warga dalam mengikuti vaksinasi, Pemprov Gorontalo memberi bantuan beras lima kilogram bagi warga yang sudah divaksin.

Dana untuk bantuan tersebut berasal dari Baznas dan disalurkan langsung kepada warga usai mendapatkan vaksin.

Hingga 13 Oktober 2021 cakupan vaksinasi dosis pertama di Provinsi Gorontalo sudah mencapai 416.488 orang atau 45,52 persen dari total sasaran 938.409 orang, sedangkan total vaksinasi dosis kedua 196.822 orang atau 21.87 persen.

Khusus di Kota Gorontalo, cakupan vaksinasi dosis pertama 92.029 orang atau 57,66 persen dari total sasaran 159.606 orang, sedangkan dosis kedua 55.436 orang atau 34.73 persen.

Pewarta: Debby H. Mano

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2021