Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Kapolda Gorontalo Brigjen Polisi Hengkie Kaluara meminta jajarannya meningkatkan operasi dan merazia pembeli, penjual, agen dan distributor minuman keras.

"Satker Opsnal dan Satwil harus dapat bekerja sama dalam menindak pembeli, penjual, agen dan distributor minuman keras," kata Kapolda pada rapat analisis dan evaluasi mingguan yang dihadiri para pejabat utama polda dan kapolres di Mapolda Gorontalo, Jumat.

Kapolda meminta jajarannya selalu mengantisipasi perkembangan situasi kamtibmas terutama peredaran dan penyalahgunaan minuman keras di masing-masing wilayah.

Ia meminta agar anggota kepolisian terus melakukan operasi dan razia terhadap pembeli, penjual, agen dan distributor minuman keras di Gorontalo.

Selain itu Kapolda juga meminta anggota kepolisian di daerah masing-masing untuk selalu waspada dalam mengantisipasi masuknya teroris ke Gorontalo.

"Pimpinan harus dapat melakukan pengawasan, kontrol, supervisi kinerja dan kegiatan personel Polda Gorontalo dan Polres," ungkapnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016