Biaya persalinan salah seorang warga asal Kota Gorontalo Suhartini (37) ditanggung penuh oleh Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Gorontalo.

"Program JKN mewujudkan mimpi saya terbebas dari biaya persalinan yang sangat mahal," ucap Suhartini di Gorontalo, Jumat.

Suhartini yang merupakan peserta segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) tersebut mengatakan, pada awal kehamilan dirinya sempat gelisah membayangkan biaya yang harus dikeluarkan saat proses kelahiran anaknya nanti.

Ia mengaku, keluarga nya yang sehari hari berjualan ikan laut di Pasar itu mengakui kewalahan jika harus membayar biaya proses persalinan yang tentunya sangat besar.

"Takut sekali saat awal – awal kehamilan, membayangkan nanti bagaimana kalau saat lahiran belum punya biaya yang cukup," ingat Suhartini.

Belum lagi biaya bulanan yang harus dikeluarkan untuk memeriksakan kondisi kandungan sudah sangat menguras kantong nya. Ia mengaku saat usia kandungan empat bulan dirinya sudah sangat merasa kesulitan untuk mengeluarkan biaya tersebut.

Sampai akhirnya Suhartini beserta keluarga memutuskan untuk mendaftarkan diri menjadi peserta JKN, dirinya mulai merasakan manfaat yang didapatkan.

Mulai dari biaya yang harus dikeluarkan setiap bulan nya jauh lebih murah dan seluruh keluarga nya sudah mendapatkan jaminan kesehatan.

"Pada akhirnya kami daftar sebagai peserta JKN, dan setelah menjadi peserta benar benar terasa manfaat dari Program JKN BPJS Kesehatan ini," lanjut Suhartini.

Kini Suhartini sudah bisa bernafas lega, sebab proses persalinan yang harus dilaksanakan di rumah sakit, tetap tidak mengeluarkan biaya perawatan sedikit pun.

Ia mengungkapkan kebahagiaannya itu dengan tetap berkomitmen untuk terus menjadi peserta JKN yang patuh dalam membayar iuran di setiap bulan nya.

"Keinginan lepas dari biaya mahal saat melahirkan terkabul berkat Program JKN, saya dan keluarga akan tetap patuh untuk memenuhi kewajiban setiap bulannya sebagai peserta," pungkas dia.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022