Real Madrid merebut puncak klasemen Liga Spanyol berkat kemenangan 1-0 di markas Alaves, Mendizorozza, yang didapat melalui gol semata wayang Lucas Vazquez, Kamis setempat atau Jumat dini hari WIB.

Vazquez mencetak gol melalui sundulan kepala untuk Real melompati Girona untuk naik ke posisi nomor satu, setelah Girona hanya bermain imbang 1-1 melawan Real Betis pada pertandingan yang dimainkan beberapa jam sebelumnya, demikian dikutip dari AFP.

Tuan rumah Alaves di Basque membuat frustrasi Real, bahkan sebelum bek Nacho Fernandez dari tim ibukota Spanyol itu mendapat kartu merah 10 menit setelah babak kedua dimulai.

Saat waktu hanya tersisa sedikit di babak kedua, tampaknya Girona akan memimpin klasemen Liga Spanyol menuju 2024 berkat hasil imbang Real, tetapi Vazquez ternyata memiliki rencana lain.

Gelandang asal Jerman, Toni Kroos, mengirim bola tendangan sudut pojok dan Vazquez membuka rekening golnya musim ini dengan sundulan bebas. Sehingga Los Blancos dapat memimpin klasemen dengan keunggulan selisih gol sebelum Liga Spanyol libur hingga 2 Januari.

Di Sevilla, penalti Artem Dovbyk pada babak pertama, terlihat akan membawa Girona menuju kemenangan keempat berturut-turutnya dan kemenangan kesembilan dalam 10 pertandingan terakhir mereka.

Tetapi German Pezzella menyamakan kedudukan dua menit sebelum waktu berakhir saat Betis memperpanjang rentetan pertandingan tak terkalahkan mereka menjadi 13 pertandingan, di mana sembilan di antaranya berakhir imbang.

Girona kehilangan poin untuk keempat kalinya dalam 18 pertandingan musim ini.

Kiper Girona, Paulo Gazzaniga, melakukan penyelamatan ganda untuk menggagalkan peluang dari Willian Jose dan Ayoze Perez pada babak pertama sebelum tim tamu mencetak gol setelah Savio dilanggar di area oleh Aitor Ruibal.

Dovbyk maju dan dengan tenang menjalankan eksekusi penalti untuk melanjutkan musim debutnya yang apik di Spanyol.

Namun, Girona gagal menyapu bola tendangan sudut terakhir dan Pezzella menyambar bola yang lepas melewati Gazzaniga.

Di tempat lain, Real Mallorca mengalahkan Osasuna 3-2 untuk menjadi kemenangan ketiga mereka musim ini, sehingga menjauhkan mereka lima poin dari zona degradasi.
 

Hasil pertandingan Liga Spanyol pekan ke-18:

Rayo Vallecano 0 Valencia 1 (Sergi Canos 61’)

Granada 0 Sevilla 3 (Adria Pedrosa 23’, Lucas Ocampos 32’, Sergio Ramos 49’)

Atletico Madrid 3 (Antoine Griezmann 44’, Antoine Griezmann 69’ P, Alvaro Morata 63’) Getafe 3 (Borja Mayoral 53’, Borja Mayoral 90+3 P, Oscar Rodriguez 87’)

Barcelona 3 (Raphinha 33’, Sergi Roberto 60’, Sergi Roberto 83’) Almeria 2 (Leo Baptistao 41’, Edgar Gonzalez 71’)

Villarreal 3 (Alfonso Pedraza 13’, Aissa Mandi 40’, Dani Parejo 48’ P) Celta Vigo 2 (Anastios Douvikas 52’, Joergen Strand Larsen 57’)

Athletic Bilbao 1 (Unai Gomez 90+4) Las Palmas 0

Real Betis 1 (German Pezzella 88’) Girona 1 (Artem Dovbyk 39’ P)

Cadiz 0 Real Sociedad 0

Mallorca 3 Osasuna 2

Alaves 0 Real Madrid 1 (Lucas Vazquez 90+2’)
 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Real Madrid rebut puncak klasemen berkat kemenangan 1-0 atas Alaves

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023