Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md berganti pakaian dengan kemeja pink saat menemui awak media usai debat kedua Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Ganjar mengatakan dirinya dan Mahfud bersama tim sukses tidak hanya memilih warna pink, namun juga ungu karena merupakan warna yang biasanya dipakai oleh kaum ibu.
“Ini hari ibu, dan kita merayakan dengan dua warna yang biasanya dipakai ibu-ibu, ada ungu dan pink karena kami hari ini mengatakan i love you ibu,” ujar Ganjar usai debat cawapres perdana di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/12).


Peringatan Hari Ibu 2023 bertepatan dengan gelaran debat cawapres yang diselenggarakan oleh KPU RI pada Jumat (22/12).

Karena itu, Ganjar juga mengatakan kemeja berwarna pink dan ungu yang mereka kenakan menjadi cara untuk mengatakan “I love you ibu”.

KPU RI menetapkan tiga pasang capres-cawapres peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 pada Senin (13/11).

Hasil pengundian nomor urut sehari berselang menetapkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Selepas debat pertama antarcapres pada Selasa (12/12), KPU menggelar debat kedua yang melibatkan tiga cawapres pada Jumat (22/12) di Jakarta.

Tema debat kedua meliputi ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
Baca juga: Ganjar-Mahfud siapkan Rp2.500 triliun untuk realisasikan 21 program
Baca juga: Peringati Hari Ibu, PDIP ajak perempuan bersatu lawan praktik Orba

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ganjar-Mahfud jelaskan makna ganti kemeja pink usai debat

Pewarta: Hana Dewi Kinarina Kaban

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023