Kepolisian Resor Kota (Polresta) Gorontalo Kota bersama jajarannya menunjukkan komitmen dalam mendukung pelestarian lingkungan di wilayah Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo.

Kapolresta Gorontalo Kota Kombes Pol Ade Permana di Gorontalo, Kamis, mengatakan komitmen tersebut diwujudkan melalui kegiatan penanaman bibit pohon di lokasi-lokasi yang dinilai sudah tandus.

"Kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin Polri termasuk kami di Polresta Gorontalo Kota, setiap peringatan Hari Bhayangkara, dan hari-hari besar lainnya," ucap Kapolresta.

Menurut dia, penanaman bibit pohon yang dilaksanakan secara serentak itu merupakan wujud kepedulian Polri terhadap alam, khususnya untuk mendukung pelestarian lingkungan.

Dengan melakukan penanaman bibit pohon, sama halnya dengan menanam kebaikan yang kelak akan menjadi warisan yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat, khususnya anak cucu nanti.

Upaya nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan ini kata dia, akan dilaksanakan secara berkesinambungan, baik di tingkat wilayah Polresta hingga ke Polsek jajaran.

Penanaman pohon itu juga bertujuan untuk memulihkan kondisi alam yang tandus dan kering, sekaligus membangun kesadaran masyarakat untuk menanam bibit pohon dan merawatnya.

"Ini juga sekaligus mengedukasi masyarakat agar dapat berkontribusi, mulai dari menanam hingga merawatnya demi kepentingan bersama," ujar dia.

Selain melakukan penanaman bibit pohon, pada momen ulang tahun Bhayangkara ke-78, Polresta Gorontalo Kota juga membagikan bantuan bibit ikan kepada masyarakat setempat.

Ia berharap masyarakat dan Polri akan terus saling mendukung dan memberikan kontribusi, dalam upaya pelestarian lingkungan, khususnya di wilayah Kota Gorontalo.*

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024