Gorontalo, (ANTARAGORONTALO) - Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga memanfaatkan momentum kunjungan Presiden RI Joko Widodo ke daerah itu saat peresmian PLTG, Jumat (3/6), dengan menyampaikan sejumlah program unggulan yang terus dipacu pembangunannya.
"Ketika saya bersama bapak Presiden Jokowi dalam satu mobil menuju Masjid Agung Baiturahim untuk melaksanakan salat Jumat, langsung diutarakan beberapa program yang terus dipacu di daerah ini," kata bupati.
Lima program tersebut diungkap Syarif yakni, percetakan sawah sebesar 12 Hektare, percepatan pembangunan bandungan Randangan, pembangunan gelanggang oleh raga (GOR), pembangunan bandara Pohuwato dan pengembangan bagian luar masjid Agung Baiturahim.
"Semua program itu sekarang dalam pengerjaan, namun kami juga masih membutuhkan bantuan dari Presiden Jokowi terkait percepatan realisasi fisiknya," katanya.
Ia berharap agar Presiden Jokowi dapat memberikan perhatian khusus tentang penyampainnya itu, agar secepatnya bisa dikabulkan.
Sebelumnya Presiden Jokowi tiba di Pohuwato pukul 09.00 wita beserta rombongan dan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menggunakan Helikopter milik TNI AU Super Puma dari Bandara Djalaludin.
Juga yang bersama Presiden Jokowi diantaranya Menteri BUMN Rini Soemarno, Dirut PT PLN Persero Sofyan Basir dan Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Teten Masduki.
Sementara itu, agenda resmi Presiden adalah meresmikan PLTG Paguat, merupakan mega proyek kapasitas 100 MW yang pertama selesai dalam perencanaan ketersediaan energi listrik 35 ribu MW di dalam perencana Presiden Jokowi.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016
"Ketika saya bersama bapak Presiden Jokowi dalam satu mobil menuju Masjid Agung Baiturahim untuk melaksanakan salat Jumat, langsung diutarakan beberapa program yang terus dipacu di daerah ini," kata bupati.
Lima program tersebut diungkap Syarif yakni, percetakan sawah sebesar 12 Hektare, percepatan pembangunan bandungan Randangan, pembangunan gelanggang oleh raga (GOR), pembangunan bandara Pohuwato dan pengembangan bagian luar masjid Agung Baiturahim.
"Semua program itu sekarang dalam pengerjaan, namun kami juga masih membutuhkan bantuan dari Presiden Jokowi terkait percepatan realisasi fisiknya," katanya.
Ia berharap agar Presiden Jokowi dapat memberikan perhatian khusus tentang penyampainnya itu, agar secepatnya bisa dikabulkan.
Sebelumnya Presiden Jokowi tiba di Pohuwato pukul 09.00 wita beserta rombongan dan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menggunakan Helikopter milik TNI AU Super Puma dari Bandara Djalaludin.
Juga yang bersama Presiden Jokowi diantaranya Menteri BUMN Rini Soemarno, Dirut PT PLN Persero Sofyan Basir dan Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Teten Masduki.
Sementara itu, agenda resmi Presiden adalah meresmikan PLTG Paguat, merupakan mega proyek kapasitas 100 MW yang pertama selesai dalam perencanaan ketersediaan energi listrik 35 ribu MW di dalam perencana Presiden Jokowi.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016